Parpol Koalisi Indonesia Bersatu ke KPU Hari Ini, Aparat Keamanan Disiagakan

Bisnis.com,10 Agt 2022, 09:17 WIB
Penulis: Surya Dua Artha Simanjuntak
KPU memastikan pihak keamanan akan mengendalikan situasi saat pendaftaran empat parpol calon peserta Pemilu 2024 pada hari ini, Rabu (10/8/2022). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) memastikan pihak keamanan akan mengendalikan situasi saat pendaftaran partai politik (parpol) calon peserta Pemilu 2024 pada hari ini, Rabu (10/8/2022).

Sebelumnya, pada Senin (8/8/2022) lalu, pendaftaran Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) jadi peserta Pemilu 2024 di Kantor KPU diwarnai kericuhan.

Para simpatisan kedua partai politik berusaha membuka paksa gerbang Kantor KPU ketika Ketua Umum (Ketum) Gerindra Prabowo Subianto dan Ketum PKB Muahaimin Iskandar atau Cak Imin memasuki Kantor KPU. Akibatnya, aksi saling dorong antara simpatisan Gerindra-PKB dan pihak keamanan KPU tak terelakkan. 

Untuk mengantisipasi kejadian tersebut terulang kembali, Komisioner KPU Idham Holik mengatakan bahwa pihak keamanan KPU akan memperketat penjagaan.

"Kami akan ketatkan itu dan kami juga akan antisipatif terjadinya konsentrasi massa di depan kantor KPU," ujar Idham kepada awak media di Kantor KPU, Jakarta, dikutip Rabu (10/9/2022).

Dia juga mengungkapkan bahwa KPU akan menegakkan aturan yang mengharuskan maksimal 50 anggota parpol yang masuk ke Kantor KPU. Selain itu, KPU juga telah meminta kerja sama kepada pimpinan parpol untuk saling menjaga ketertiban saat proses pendaftaran.

Idham juga memastikan pihak keamanan KPU yang berkoordinasi dengan kepolisian, telah diberi arahan khusus.

"Pihak Pamdal juga sudah diberikan arahan Sekjen. [Dengan pihak kepolisian] semua sudah dikoordinasikan," katanya.

Untuk diketahui, pada hari ini, Rabu (10/8/2022), ada empat parpol yang dijadwalkan datang ke Kantor KPU untuk mendaftar jadi calon peserta Pemilu 2024.

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) akan mendaftar pada pukul 09.00 WIB. Sementara itu, Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) akan mendaftarkan diri pada pukul 10.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianus Doni Tolok
Terkini