Prediksi City vs Bournemouth: Guardiola Perkirakan Lawan Bisa Berbahaya

Bisnis.com,13 Agt 2022, 19:17 WIB
Penulis: Newswire
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola/Reuters-Paul Childs

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Manchester City Pep Guardiola mengatakan tidak bisa memainkan gelandang Kalvin Phillips saat menjamu Bournemouth City dalam pekan kedua Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Sabtu (13/8/2022).

Dikutip dari situs resmi, Sabtu, Kalvin Phillips baru saja menjalani debutnya bersama Manchester City pada kompetisi resmi pekan lalu ketika masuk sebagai pemain pengganti pada laga kontra West Ham.

Selain Kalvin Phillips, pelatih asal Spanyol itu juga memastikan bek Aymeric Laporte masih belum bisa diturunkan karena masih menjalani pemulihan setelah melakukan operasi lutut.

Guardiola melanjutkan, gelandang muda produksi akademi Manchester City Cole Palmer juga tidak akan ambil bagian pada laga menghadapi Bournemouth karena cedera kaki yang ia alami pekan ini.

"Kalvin memiliki beberapa gangguan dan tidak akan bisa (bermain). Cole Palmer mengalami cedera di kakinya pada hari-hari terakhir dan diragukan untuk besok," jelas Guardiola.

Soal Bournemouth yang mengawali Liga Inggris musim ini dengan kemenangan atas Aston Villa, Guardiola meyakini skuad asuhan Scott Parker tersebut akan memberikan kesulitan untuk anak asuhnya.

Mantan pelatih Barcelona itu menjelaskan, Bournemouth yang berstatus sebagai tim promosi akan tampil tanpa beban dan bisa menjadi ancaman yang serius untuk Manchester City.

"Ketika mereka dipromosikan, beberapa pertandingan pertama mereka sangat berbahaya. Mereka tidak merasakan tekanan, mereka masih merasa baik dari musim sebelumnya, mereka tidak akan rugi," ujar Guardiola.

"Setelah satu, dua, tiga bulan semua tim memiliki masalah dengan cedera. Saat-saat buruk, suasana hati di ruang ganti - hal-hal ini selalu terjadi. Tetapi dalam beberapa pertandingan pertama setiap tim berusaha untuk berbuat lebih baik," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini