Kronologi UIN Surakarta Digruduk Ratusan Warga, Buntut Kasus Penganiayaan

Bisnis.com,26 Agt 2022, 12:34 WIB
Penulis: Magdalena Naviriana Putri
Ilustrasi penganiayaan

Kronologi

Melansir dari akun Twitter @Andarumm pada Kamis (25/8/2022), tindakan penganiayaan tersebut dipicu karena adanya dugaan kasus pelecehan seksual yang terjadi pada 2018 lalu.

"Di tahun 2018 Kawan kami diduga melakukan pelecahan seksual terhadap mahasiswi UIN Surakarta. Setelah dikonfirmasi ternyata tidak ada kejadian pelecehan seksual," tulis akun tersebut.

Namun pada saat itu, F dan mahasiswi UIN Surakarta yang mengaku menjadi korban pelecehan pun telah menyelesaian masalah tersebut.

Kemudian pada 24 Agustus 2022, F diminta untuk datang ke UIN Surakarta dan bertemu dengan mahasiswi tersebut.

Tak disangka sesampainya di kampus, F justru mendapat tindakan kekerasan dari beberapa orang.

"Anehnya dalam perdebatan tersebut segerombolan mahasiswa itu mengangkat isu pelecehan seksual di tahun 2018 antara teman kami dan mahasiswi uin Surakarta. Padahal permasalahan ini sudah diselesaikan, suka sama suka dan saling meminta maaf," lanjut akun @Andarumm.

Kekerasan itu pun dilakukan di depan kamar mandi kampus hingga mengakibatkan F mengalami memar dan cedera.

"Selepas kejadian debat panas di dekat perpus UIN Surakarta, teman kami langsung digelandang oleh salah satu mahasiswa tsb di depan kamar mandi, lalu dikeroyok, dipukul, disabet, guling-guling dan bahkan dipaksa minum air WC dengan menggunakan sandal,"

Hingga kini, belum ada keterangan resmi yang diberikan oleh pelaku dan pihak kampus mengenai masalah tersebut.

Korban pun hingga kini masih mendapat perawatan di salah satu rumah sakit di Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Restu Wahyuning Asih
Terkini