Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, Antam dan UBS Turun Banyak, Cek Daftarnya!

Bisnis.com,08 Sep 2022, 07:24 WIB
Penulis: Nuhansa Mikrefin Yoedo Putra
Pramuniaga menunjukkan emas batangan Aneka Tambang (Antam) untuk investasi di sebuah gerai emas di Malang, Jawa Timur, Selasa (12/7/2022). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

Bisnis.com, JAKARTA - Harga emas hari ini 24 karat yang dijual di Pegadaian, Kamis (8/9/2022) terpantau turun untuk cetakan UBS dan Antam.

Berdasarkan informasi dari laman resmi Pegadaian, harga emas 24 karat Antam ukuran terkecil yakni 0,5 gram dijual seharga Rp539.000 atau turun Rp5.000 dibanding harga kemarin. Sementara itu, emas UBS dengan ukuran yang sama dijual pada harga Rp494.000 turun Rp2.000 dari perdagangan kemarin.

Untuk emas Antam ukuran 1 gram, Pegadaian menjual seharga Rp974.000 turun Rp9.000 dengan harga kemarin. Sementara itu, emas UBS dijual seharga Rp929.000 atau turun Rp3.000 dengan harga Rabu (7/9/2022).

Lebih lanjut, harga emas 24 karat Antam dengan ukuran 5 gram dibanderol Rp4.635.000, sedangkan cetakan UBS dengan berat yang sama dijual Rp4.539.000.

Harga emas batangan 10 gram cetakan Antam hari ini dihargai Rp9.214.000 sementara untuk cetakan Antam 50 gram di Pegadaian dijual seharga Rp45.723.000. Sementara itu, harga emas batangan 10 gram cetakan UBS dihargai Rp9.028.000, sedangkan ukuran 50 gram cetakan UBS dijual seharga Rp44.957.000.

Untuk ukuran 100 gram, Pegadaian mematok harga emas cetakan Antam di harga Rp91.366.000, sedangkan ukuran yang sama untuk cetakan UBS sebesar Rp89.876.000

Emas ukuran terbesar di Pegadaian, yaitu 1.000 gram bisa dibeli di harga Rp912.086.000 untuk cetakan Antam, sementara cetakan UBS masih belum tersedia.

Membeli emas pegadaian bisa dilakukan dengan cara datang ke outlet Pegadaian atau agen Pegadaian ataupun secara online melalui Aplikasi Pegadaian Digital yang bisa anda download di Playstore atau Appstore. Lalu, mengisi formulir permohonan pembukaan rekening tabungan emas dan melampirkan kartu identitas diri (KTP/Paspor).

Saldo emas yang ditabungkan dapat dicetak dalam bentuk emas batangan jenis Antam, UBS, Galeri 24, UBS Disney, Lotus Archi, dan Dinar dengan pilihan keping mulai dari 1, 2, 5, 10, 25, 50, 100, 250, 500, dan 1.000 gram ataupun 1/4, 1/2, dan 1 Dinar.

Emas yang telah dicetak dapat dijual kembali atau buyback, cukup datang ke outlet Pegadaian dengan membawa bukti pembelian atau ke toko emas di mana saja.

Berikut daftar harga emas 24 karat di Pegadaian hari ini, Kamis (8/9/2022):

Harga Emas 24 Karat di Pegadaian 8 September 2022
BeratHarga AntamHarga UBS

0.5

Rp 539.000

Rp 494.000

1.0

Rp 974.000

Rp 926.000

2.0

Rp 1.885.000

Rp 1.837.000

5.0

Rp 4.635.000

Rp 4.539.000

10.0

Rp 9.214.000

Rp 9.028.000

25.0

Rp 22.903.000

Rp 22.525.000

50.0

Rp 45.723.000

Rp 44.957.000

100.0

Rp 91.366.000

Rp 89.876.000

250.0

Rp 228.140.000

Rp 224.624.000

500.0

Rp 456.063.000

Rp 448.717.000

1000.0

Rp 912.086.000

Rp 0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hafiyyan
Terkini