Bisnis.com, JAKARTA - PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF akan menggelar masa penawaran umum Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial Tahap III Tahun 2022 pada 15-16 September 2022.
Berdasarkan pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia, obligasi yang akan ditawarkan tersebut memiliki jumlah pokok sebesar Rp3 triliun dengan tingkat bunga tetap sebesar 6,95 persen per tahun dan tenor 5 tahun.
Surat utang itu merupakan bagian dari Penawaran Umum Berkelanjutan Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial dengan target dana yang dihimpun sebesar Rp17 triliun. Sebelumnya, perseroan telah menerbitkan Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial Tahap I Tahun 2021 senilai Rp1,2 triliun dan Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial Tahap II Tahun 2021 senilai Rp2,8 triliun.
Bunga Obligasi Berkelanjutan VI Sarana Multigriya Finansial Tahap III Tahun 2022 dibayarkan setiap triwulan. Pembayaran bunga obligasi pertama akan dilakukan pada 21 Desember 2022, sedangkan pembayaran bunga terakhir sekaligus jatuh tempo obligasi ini adalah pada 21 September 2027.
Perseroan menunjuk tujuh penjamin pelaksana emisi obligasi ini, antara lain PT BRI Danareksa Sekuritas, PT BNI Sekuritas, PT CIMB Niaga Sekuritas, PT Indo Premier Sekuritas, PT Maybank Sekuritas Indonesia, PT RHB Sekuritas Indonesia, dan PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk.
Berikut jadwal penawaran umum obligasi berkelanjutan tersebut:
Tanggal efektif : 30 Juni 2021
Masa Penawaran Umum : 15 – 16 September 2022
Tanggal Penjatahan : 19 September 2022
Tanggal Distribusi Obligasi Secara Elektronik: 21 September 2022
Tanggal Pencatatan Pada Bursa Efek Indonesia: 22 September 2022
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel