Belum Puas Bantai Timor Leste, Shin Tae-yong Tatap Laga Kontra Hong Kong

Bisnis.com,15 Sep 2022, 11:52 WIB
Penulis: Taufan Bara Mukti
Hasil timnas U-20 Indonesia vs Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023/PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, mengomentari hasil pertandingan kontra Timor Leste.

Timnas U-20 Indonesia memetik kemenangan 4-0 saat menghadapi Timor Leste pada laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/9/2022).

Tiga gol Hokky Caraka disempurnakan dengan sundulan Rabbani Tasnim untuk mengantarkan tiga angka bagi timnas U-20 Indonesia.

Usai laga, pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, memberi ucapan selamat kepada pemain yang telah bekerja keras sepanjang pertandingan.

"Selamat pada pemain, meski ini pertandingan pertama saya senang karena pemain bekerja keras dan maksimal, puas juga dengan skor. Tapi ada juga beberapa hal saya masih melihat kekurangan," ucap Shin Tae-yong seusai laga.

Shin pun menatap laga selanjutnya kontra Hong Kong. Pelatih asal Korea Selatan itu berharap Marselino Ferdinan dan kawan-kawan bisa mempertahankan performa.

Garuda Nusantara juga menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi Hong Kong. Berbeda dengan melawan Timor Leste, Shin kemungkinan tak banyak mengandalkan bola udara untuk mencetak gol.

"Untuk laga kali ini ada gol heading, tapi mungkin lawan Hong Kong berusaha menyiapkan agar lebih banyak gol juga dan menggunakan kaki," tutur Shin.

Kemenangan 4-0 atas Timor Leste membawa timnas U-20 Indonesia menduduki peringkat kedua Grup F.

Timnas Indonesia kalah agresivitas gol dari Vietnam yang menang 5-1 atas Hong Kong pada laga pertama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Taufan Bara Mukti
Terkini