Jokowi Sebut Pandemi Covid-19 di Indonesia Segera Berakhir

Bisnis.com,03 Okt 2022, 10:46 WIB
Penulis: Aprianus Doni Tolok
Jokowi Sebut Pandemi Covid-19 di Indonesia Segera Berakhir / Bisnis - Muhammad Afandi

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa Indonesia akan segera keluar dari status pandemi Covid-19 dalam waktu dekat.

"Pandemi memang sudah mulai mereda. Mungkin sebentar lagi juga akan kita nyatakan pandemi sudah berakhir," katanya dalam acara Gerakan Kemitraan Inklusif untuk UMKM Naik Kelas, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Senin (3/10/2022).

Meskipun demikian, Kepala Negara menilai dampak pandemi belum sepenuhnya berakhir sehingga diperlukan kolaborasi seluruh pihak untuk bersama-sama menanganginya.

"Yang kita lihat ini di dunia, pemulihan ekonomi pascapandemi memang belum kembali normal, justru semakin tidak baik," imbuhnya.

Menurutnya, krisis global akibat konflik geopolitik seperti Rusia dan Ukraina menyebabkan disrupsi di banyak sektor, salah satunya sektor pangan dan ekonomi. Meskipun demikian, sambung Jokowi, Indonesa patut bersyukur karena mampu menjaga kondisi perekonomian tetap stabil.

Hal itu terbukti dari kondisi pertumbuhan perekonomian Indonesia menyentuh 5,44 persen pada kuartal II/2022. Jokowi pun optimistis pada kuartal III/2022 pertumbuhan ekonomi nasional mampu melampauinya.

"Saya masih meyakini kita di kuartal tiga kita masih bisa tumbuh di atas angka tadi," katanya.

Jokowi menekankan bahwa untuk mencapainya, seluruh pihak harus kompak dan bersinergi serta memiliki perasaan yang sama untuk bersama-sama menyelesaikan persoalan yang ada.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianus Doni Tolok
Terkini