Respons PKS Terkait Deklarasi Anies Baswedan Capres NasDem

Bisnis.com,03 Okt 2022, 15:05 WIB
Penulis: Pernita Hestin Untari
Lambang Paru Partai Keadilan Sejahtera (PKS)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA-- Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Abdul Azis merespons langkah Partai Nasional Demokrat (NasDem) yang mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden (Capres). 

Azis pun memberikan selamat kepada Gubernur DKI Jakarta tersebut.

"Saya apresiasi untuk Partai NasDem dan mengucapkan selamat pada Bapak Anies Baswedan yang dicalonkan sebagai capres dari partai Nasdem semoga partai-partai lain segera menyusul," kata Aziz kepada wartawan, Senin (3/10/2022).

Aziz juga mengatakan bahwa sah-sah saja dalam demokrasi ketika NasDem mendeklarasikan Anies sebagai capres, meskipun masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Masa jabatannya diketahui akan berakhir pada Oktober mendatang.

"Tidak ada aturan yang dilanggar oleh pak Anies yang dicalonkan oleh partai-partai lain menjadi capres sebelum masa jabatannya berakhir," imbuhnya.

Selain itu, Aziz juga menyampaikan bahwa sebagai partai pengusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada 2017, PKS juga akan terus mendorong Anies untuk menuntaskan jabatannya pada Oktober mendatang.

"Kami selalu mengevaluasi dan mendorong agar sisa masa jabatan beliau dituntaskan dengan prestasi terbaik," tandasnya.

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh resmi mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi calon presiden (capres) usungan partainya untuk Pilpres 2024 hari ini. Dia mengatakan, dirinya telah beberapa lama memilih nama-nama bakal capres yang akan diusung NasDem.

Surya menegaskan, NasDem memilih setiap bakal capres dari setiap golongan, tanpa memandang identitas. Oleh sebab itu, menurutnya, capres yang diusung NasDem merupakan yang terbaik.

"Makanya yang ingin dicari Nasdem adalah yang terbaik daripada yang paling baik. Inilah makkanya Nasdem memilih sosok Anies Baswedan," kata Surya di Ballroom NasDem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Edi Suwiknyo
Terkini