Bos Garuda (GIAA) Janji Tambah Frekuensi Penerbangan di Rute Ini

Bisnis.com,05 Okt 2022, 12:21 WIB
Penulis: Anitana Widya Puspa
Pesawat Garuda Indonesia akan tingkatkan frekuensi di beberapa rute/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - PT Garuda Indonesia Tbk. (GIAA) akan menambah frekuensi penerbangan di rute-rute penerbangan domestik dengan kinerja positif pada akhir tahun ini.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan bakal memaksimalkan ketersediaan layanan penerbangan, khususnya di tengah momentum pemulihan industri pariwisata saat ini pada periode September - Oktober.

"Penambahan frekuensi tersebut telah dan akan dilaksanakan pada beberapa rute penerbangan domestik yang dilayani dari Jakarta," ujarnya, Rabu (5/10/2022).

Penambahan frekuensi tersebut, lanjutnya, dilaksanakan secara bertahap melalui serangkaian evaluasi. Khususnya terhadap rute-rute yang berkontribusi positif terhadap kinerja perusahaan, dan secara berkala terus diselaraskan dengan ketersediaan pesawat. Ketersediaan pesawat itu akan dioptimalkan melalui program restorasi yang diintensifkan.

Adapun, sejumlah rute yang bakal ditambah frekuensinya adalah Jakarta – Tanjung Pinang, yang mulai 2 Oktober 2022 akan dilayani sebanyak 5 kali setiap minggunya (dari sebelumnya 2 kali per minggu).

Kemudian Jakarta – Malang, yang mulai 17 Oktober 2022 akan dilayani sebanyak 3 kali setiap minggunya (dari sebelumnya 2 kali per minggu). Lalu, Jakarta – Bengkulu, yang mulai 2 Oktober akan dilayani sebanyak 5 kali setiap minggunya (dari sebelumnya 3 kali per minggu).

Selanjutnya, Jakarta – Palangkaraya, yang mulai 14 Oktober 2022 akan dilayani sebanyak 4 kali setiap minggunya (dari sebelumnya 3 kali per minggu), dan Jakarta – Lampung, yang mulai 24 September 2022 dilayani setiap hari (dari sebelumnya 6 kali per minggu).

"Penambahan frekuensi penerbangan ini juga untuk memastikan konektivitas udara bagi masyarakat dapat terpenuhi dengan baik khususnya jelang periode peak season akhir tahun nanti," imbuhnya

Tak hanya itu, maskapai pelat merah tersebut mulai 7 Oktober 2022 kembali melayani penerbangan Makassar – Denpasar PP. Pengoperasian kembali rute Makassar -Denpasar PP ini merupakan bagian dari upaya Perusahaan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap aksesibilitas transportasi udara yang menghubungkan dua hub penerbangan terbesar di wilayah Indonesia Timur dan Indonesia Tengah tersebut.

Rute penerbangan Makassar – Denpasar PP tersebut nantinya akan dilayani tiga kali per minggu, yaitu pada hari Rabu, Jumat, dan Minggu, menggunakan pesawat B737-800 NG.

Ke depannya, layanan penerbangan Makassar – Denpasar PP ini juga akan memfasilitasi pengangkutan komoditas kargo dari Makassar yang terdiri dari general cargo serta marine products seperti tuna, kepiting hidup, dan lobster, yang akan dikirimkan langsung menuju Jepang melalui pengembangan jaringan rute penerbangan internasional dari Denpasar.

Lebih lanjut, layanan operasional penerbangan Makassar – Denpasar PP ini juga merupakan salah satu upaya Garuda Indonesia dalam mendukung program G20 yang akan diselenggarakan di Denpasar pada bulan November mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Novita Sari Simamora
Terkini