Pujian Waketum NasDem ke Anies Baswedan: Contoh Kepala Daerah yang Baik!

Bisnis.com,09 Okt 2022, 08:20 WIB
Penulis: Akbar Evandio
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menguji coba tiket berbasis pengenalan wajah di Stasiun MRT Aasean, Jakarta, Jumat (7/10/2022)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Wakil Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Ahmad Ali memuji Anies Baswedan. Dia mengatakan Anies adalah sosok yang menjalankan program kerjanya dengan baik dan tepat sasaran.

Hal ini dia sampaikan saat menghadiri acara Transformasi Jakarta 2017-2022: Gagasan, Narasi dan Karya di Graha Bhakti Budaya TIM, Jakarta Pusat, Sabtu (8/10/2022).

Apalagi, menurutnya sebagai Kepala Daerah Anies melakukan narasi yang tepat dalam menginformasikan visi dan misinya kepada masyarakat.

“Sebelum dia bertugas menjadi Gubernur DKI, dia meminta amanat kepada rakyat, dia menjanjikan sesuatu. Kemudian dia terpilih, janji itu dibuatkan dalam suatu gagasan, narasi, kemudian hari ini dia laporkan kepada masyarakat,” ujarnya di Taman Ismail Marzuki, Cikini Raya, dikutip, Minggu (9/10/2022).

Lebih lanjut, dia menilai upaya tersebu membuat hasil kerja dan proses pencapaian orang nomor satu di Jakarta itu makin terukur dan bisa dipertanggungjawabkan.

“Saya pikir ini adalah salah satu contoh yang baik dan kita harapkan semua kepala daerah di Indonesia bisa menggunakan ini sebagai satu contoh, sebagai bentuk pertanggungjawaban ke publik,” katanya.

Tidak hanya itu, dia meyakini apabila formula Anies digunakan oleh Kepala Daerah lain, mala kepercayaan masyarakat akan makin kuat terhadap pejabat publik.

“Nah, kalau ini bisa dilakukan maka ke depan tentunya kita berharap kepercayaan masyarakat kepada pejabat publik dan kepada parpol akan bisa lebih baik. Kemudian demokrasi kita akan lebih baik,” pungkas Ali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Edi Suwiknyo
Terkini