Laba Asuransi Jastan (ASJT) Tinggal Rp191 Juta, Turun 80 Persen

Bisnis.com,28 Okt 2022, 08:18 WIB
Penulis: Rika Anggraeni
Karyawan berfoto di kantor PT Asuransi Jasa Tania Tbk. atau Asuransi Jastan. Pada Senin (2/11/2020) perseroan menggelar public expose terkait kondisi kinerja kuartal III/2020. /Dok. Asuransi Jasa Tania

Bisnis.com, JAKARTA Kinerja asuransi umum PT Asuransi Jasa Tania Tbk. (ASJT) atau Asuransi Jastan melemah sepanjang 9 bulan pertama pada 2022. Penurunan ini terpantau dari turunnya laba perusahaan sebesar 80,2 persen secara tahunan (year-on-year/yoy).

Berdasarkan laporan keuangan ASJT yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia, Kamis (27/10/2022), laba Asuransi Jastan terkontraksi menjadi Rp191,46 juta pada kuartal III/2022. Perbandingannya, pada periode yang sama tahun lalu, emiten bersandi saham ASJT ini mampu meraup laba senilai Rp964,6 juta.

Secara terperinci, penurunan laba Asuransi Jasa Tania salah satunya disebabkan oleh menyusutnya premi bruto sebesar 14,5 persen yoy menjadi Rp132,08 miliar dari semula bernilai Rp154,44 miliar. Jumlah pendapatan underwriting juga ikut menyusut 22,3 persen yoy dari Rp89,2 miliar menjadi Rp69,29 miliar.

Meski demikian, jumlah beban klaim turut susut 38,4 persen yoy menjadi Rp20,61 miliar. Sebagai gambaran, beban klaim ASJT pada kuartal III/2021 sempat mencapai Rp33,47 miliar. Hasil underwriting juga mengalami penurunan 3,3 persen yoy menjadi Rp33,84 miliar. Meski demikian, pendapatan investasi ASJT melesat 121,8 persen yoy dari Rp2,2 miliar menjadi Rp4,88 miliar.

Penurunan kinerja ini membuat perusahaan asuransi milik dana pensiiun perkebunan ini mengalami penurunan aset  9,3 persen yoy menjadi menjadi Rp485,1 miliar. Jika dibandingkan dengan posisi yang sama tahun lalu, aset ASJT mencapai Rp534,6 miliar.

Meski aset turun, rasio pencapaian solvabilitas atau risk based capital (RBC) tetap aman dan jauh di atas ketentuan. Tercatat, RBC ASJT sebesar 616,67 persen per 30 September 2022, meningkat dari periode yang sama tahun lalu mencapai 560,00 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggara Pernando
Terkini