Cedera Pergelangan Kaki, Jonatan Christie Diragukan Tampil di Hylo Open 2022

Bisnis.com,30 Okt 2022, 20:58 WIB
Penulis: Taufan Bara Mukti
Atlet tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berhasil mengalahkan pemain China Li Shi Feng pada final Thomas Cup 2020. Tim bulu tangkis Indonesia juara Thomas Cup 2020 setelah mengalahkan China dengan skor 3-0/Badminton Talk

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, bicara soal cedera yang ia alami jelang turnamen Hylo Open 2022.

Jonatan Christie mengalami cedera di babak perempat final French Open 2022 kala melawan pemain Jepang, Kodai Naraoka.

Akibat dari cedera itu, Jonatan Christie harus mundur pada gim ketika dalam kondisi tertinggal 13-17.

Jojo, sapaan Jonatan, mengaku kondisi cederanya kini sudah mulai membaik. Pergelangan kakinya yang sempat merasa nyeri mulai pulih setelah menjalani terapi.

"Sejauh ini kondisi saya sudah lebih baik, tidak begitu sakit seperti kemarin. Saya sudah menjalani terapi dan sebagainya, saya bersyukur tidak mengalami cedera serius," kata Jonatan Christie dikutip dari rilis PBSI.

Nama Jonatan Christie masih masuk dalam 11 pemain Indonesia yang akan tampil di Hylo Open 2022 pada 1 hingga 6 November.

Jojo berharap kondisinya pulih 100 persen sehingga bisa ambil bagian dalam turnamen berlevel BWF Super 300 itu.

"Beberapa cara akan saya lakukan agar cedera pergelangan kaki saya tidak berasa sakit dan nantinya bisa bermain di turnamen berikutnya. Sebenarnya masih belum tahu apakah akan bermain di Hylo Open 2022 atau tidak, karena turnamen tersebut penting untuk meraup poin untuk World Tour Finals," kata Jonatan Christie.

Jonatan masih punya kans besar untuk lolos ke turnamen BWF World Tour Finals yang akan digelar di Guangzhou, China, pada akhir tahun ini.

Saat ini Jonatan berada di peringkat keempat tunggal putra. Ia unggul atas rekan senegara, Anthony Sinisuka Ginting, yang berada di peringkat kelima.

Jika ambil bagian dan meraih hasil positif di Hylo Open 2022, Jojo akan meraup tambahan poin yang membuat posisinya aman melaju ke BWF World Tour Finals.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Taufan Bara Mukti
Terkini