Top Gainers Sepekan, Ada PBRX, MPRO Dato Sri Tahir, hingga OMRE

Bisnis.com,05 Nov 2022, 09:15 WIB
Penulis: Annisa Kurniasari Saumi
Pegawai mengamati layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di PT Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (27/10/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 10 saham terpantau berhasil melesat signifikan menjadi top gainers sepanjang pekan ini sampai dengan Jumat (4/11/2022).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia pada 1 Oktober 2022, PT Pan Brothers Tbk. (PBRX) memimpin penguatan dengan naik hingga 73,08 persen dari Rp78 ke Rp135. Selanjutnya, disusul oleh PT Citra Putra Realty Tbk. (CLAY) yang melesat 59,35 persen dari Rp615 ke Rp980.

Kemudian, saham PT Maha Properti Indonesia Tbk. (MPRO) turut naik 56 persen dari Rp1.125 ke Rp1.755. Menyusul, PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk. (SRAJ) terapresiasi 55,12 persen dari Rp332 ke Rp515.

PT Pelangi Indah Canindo Tbk. (PICO) berada di posisi selanjutnya, naik 50,32 persen dari Rp310 ke Rp466, dan PT Indonesia Prima Property Tbk. (OMRE) naik 45,33 persen dari Rp492 ke Rp715.

Selanjutnya, saham PT Pakuan Tbk. (UANG) terapresiasi 41,74 persen dari Rp448 ke Rp635. Adapun, saham PT Estee Gold Feet Tbk. (EURO) mengalami kenaikan 36,56 persen sepekan dari Rp93 menjadi Rp137.

Adapun, saham PT Wintermar Offshore Marine Tbk. (WINS) juga naik 32,61 persen dari Rp276 ke Rp366 dan PT Jaya Swarasa Agung Tbk. (TAYS) naik 30,69 persen dari Rp505 ke Rp660.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pekan ini ditutup melemah 0,15 persen pada posisi 7.045,52 dari 7.056,04 pada pekan sebelumnya. Kapitalisasi pasar bursa juga menguap sebesar 1,98 persen menjadi Rp9.342,69 triliun dari Rp9.368,32 triliun pada pekan sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Pandu Gumilar
Terkini