Gempa Magnitudo 5,6 Terasa dari Bandung, Jakarta, hingga Banten

Bisnis.com,21 Nov 2022, 14:22 WIB
Penulis: Mia Chitra Dinisari
Ilustrasi gempa/pixabay.com

Bisnis.com, JAKARTA - BMKG menyatakan gempa magnitudo 5,6 dengan pusat di Sukabumi Jawa Barat terasa dari Bandung hingga Banten.

Berdasarkan pernyataan Kepala Mitigasi Gempa dan Tsunami BKMG Daryono mengatakan gempa itu merupakan gempa tektonik dengan pusat di Sukabumi dengan kedalaman 11 km.

Adapun wilayah yang merasakan gempa tersebut adalah sebagai berikut :

1. Kota Cianjur dengan skala intensitas V MMI (Getaran dirasakan hampir semua penduduk, orang banyak terbangun*).

2. Garut dan Sukabumi IV - V MMI (Getaran dirasakan hampir semua penduduk, orang banyak terbangun).

3. Cimahi, Lembang, Kota Bandung, Cikalong Wetan,

4. Rangkasbitung, Bogor

5. Bayah dengan skala intensitas III MMI ( Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu ).

6. Rancaekek, Tangerang Selatan, Jakarta dan Depok dengan skala intensitas II - III MMI (Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu).

Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini