Bisnis.com, JAKARTA - Bibit.id menuturkan banyak penggunanya yang merupakan bagian dari generasi sandwich.
PR & Corporate Communication Lead Bibit, William, mengatakan sandwich generation pada dasarnya merujuk pada seseorang yang memiliki peran ganda untuk bertanggung jawab atas kehidupan generasi di atasnya, yakni orangtua atau keluarga yang membesarkannya, dan generasi di bawahnya, yaitu anak-anak alias keluarga yang sedang ia besarkan.
"Banyak di antara pengguna Bibit yang merupakan bagian dari generasi sandwich," katanya dalam siaran pers, Sabtu (26/11/2022).
Dia menuturkan terdapat lima alasan generasi sandwich memilih berinvestasi di Bibit. Pertama, aplikasi investasi tersebut telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan telah meraih beberapa penghargaan.
Kedua, karena generasi sandwich sibuk memikirkan keluarga mereka, terkadang mereka lupa atau bahkan tidak tahu seperti apa profil risiko mereka atau instrumen investasi apa yang paling optimal dengan tujuan keuangan mereka. Di Bibit, pengguna bisa berinvestasi sesuai dengan profil risiko dengan dibantu oleh Robo Advisor Bibit yang teruji secara ilmiah serta bisa dimanfaatkan secara gratis.
Ketiga, ada fitur Goal Setting yang dapat dimanfaatkan untuk menjadikan investasi lebih terarah dalam rangka mencapai tujuan keuangan. Sebagai contoh, untuk generasi sandwich yang bermaksud mengumpulkan dana pendidikan anak sebesar Rp150 juta dalam waktu lima tahun ke depan, fitur Goal Setting Bibit dapat menghitungkan berapa jumlah uang yang perlu diinvestasikan setiap bulannya.
Keempat, di tengah hidup yang penuh dengan ketidakpastian dan berbagai kemungkinan, generasi sandwich dapat dengan tenang menyimpan dana darurat atau emergency fund mereka di Bibit.
Lewat kolaborasi dengan Bank Jago, Bibit telah menghadirkan fitur Instant Redemption (pencairan instan). Kalau biasanya pencairan reksa dana memerlukan waktu 1-7 hari kerja, para pengguna Bibit yang sudah terhubung dengan Bank Jago atau Bank Jago Syariah bisa mencairkan investasi reksa dananya serta menerima dana penjualannya dalam hitungan detik, termasuk di tanggal merah dan hari libur.
Terakhir, selain produk reksa dana konvensional, generasi sandwich juga bisa berinvestasi di berbagai pilihan produk reksa dana Syariah di Bibit. Untuk memulai investasi pun sangat sederhana dan bisa dengan dana minimum mulai dari Rp10.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel