Teks Eksplanasi: Ciri-ciri, Struktur, Jenis, dan Contohnya 

Bisnis.com,29 Nov 2022, 07:53 WIB
Penulis: Hana Fathina
Teks eksplanasi/Freepik

Bisnis.com, JAKARTA - Teks eksplanasi merupakan kronologi dan sebab akibat dari suatu peristiwa tertentu. Teks eksplanasi mengandung proses 'mengapa’ dan ‘bagaimana’ suatu kejadian bisa terjadi. Kejadian yang dimaksud bisa berupa kejadian alam, sosial, ilmu pengetahuan, budaya dan sebagainya. 

Tujuan dari teks ini untuk menggambarkan satu atau lebih peristiwa yang melibatkan hubungan sebab akibat dan proses. Dari teks eksplanasi, pembaca diharapkan mampu mengumpulkan informasi penting yang sudah dijelaskan. Itu artinya menulis teks eksplanasi juga membutuhkan riset yang mendalam agar informasi yang disampaikan detail dan dipercaya. 

Berikut ini adalah beberapa hal tentang teks eksplanasi yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. Ciri-ciri teks eksplanasi

2. Struktur teks eksplanasi

3. Jenis-jenis teks eksplanasi

4. Tujuan teks eksplanasi

Tujuan teks eksplanasi yang paling utama adalah menjelaskan atau menerangkan tentang sebuah proses atau peristiwa secara informatif dan faktual. Teks eksplanasi menggunakan banyak fakta dan pertanyaan yang memiliki hubungan sebab dan akibat atau bersifat kausalitas. 

Teks eksplanasi sering dimasukkan ke dalam teks lain, digunakan untuk memberikan informasi yang menjawab pertanyaan yang menarik tentang topik tertentu. Teks penjelasan memberi tahu audiens bagaimana sesuatu bekerja atau mengapa sesuatu terjadi. 

5. Contoh teks eksplanasi

Pernyataan umum:

Gunung Meletus adalah fenomena alam yang disebabkan oleh adanya endapan magma di perut bumi, yang disemburkan dengan kekuatan yang luar biasa. Erupsi gunung berapi masih menjadi salah satu bencana alam yang paling ditakuti dan berdampak besar dalam kehidupan manusia. 


Deretan penjelasan: 

Sebelum erupsi, gunung berapi akan mengeluarkan tanda-tanda, seperti peningkatan aktivitas hingga terjadinya gempa vulkanik. Gunung Meletus terjadi karena tekanan magma yang dikeluarkan dari dalam perut bumi. Akibatnya, magma keluar mengalir menuju permukaan bumi. 

Adapun magma gunung berapi terbentuk di kedalaman sekitar 60 hingga 120 kilometer di bawah permukaan bumi. Peristiwa gunung Meletus bisa memberi manfaat atau kerugian bagi orang-orang yang tinggal di sekitarnya. 

Manfaat yang dihasilkan antara lain kondisi tanah di sekitar gunung menjadi lebih subur dan material gunung yang bisa dimanfaatkan. Sementara kerugiannya adalah timbulnya korban jiwa, nya korban jiwa, kerugian harta benda, hilangnya hewan ternak dan rusaknya lahan pertanian dan perkebunan. 

Penutup: 

Letusan gunung Merapi merupakan bencana alam yang tidak bisa dicegah, sekaligus berbahaya. Kita yang tinggal di sekitarnya harus selalu waspada dan hati-hati. 

6. Cara membuat teks eksplanasi

Menentukan tema atau topik. 
Menentukan tujuan karangan. 
Mengumpulkan data dari berbagai sumber. 
Menyusun kerangka karangan sesuai dengan topik yang dipilih agar menjadi suatu urutan pernyataan umum, deretan penjelas, dan penutup. 
Mengembangkan kerangka menjadikan karangan eksplanasi. 

Itulah beberapa hal tentang teks eksplanasi yang mungkin baru kamu tahu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Novita Sari Simamora
Terkini