Bisnis.com, JAKARTA – Persaingan konglomerasi dalam bank digital bakal berlanjut pada 2023. Setidaknya, ada dua bank yang kini tengah bertransformasi dari bank konvensional menjadi bank digital.
Dua bank itu adalah PT Bank Fama International yang mayoritas sahamnya dimiliki oleh Emtek Group dan Bank Mayora yang telah diakuisisi oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI).
Grup Emtek dimiliki oleh konglomerat Keluarga Sariaatmadja. Besar dari bisnis media, seperti SCTV dan Indosiar, Grup Emtek semakin menancapkan kuku bisnisnya di sektor digital, salah satunya sebagai pemegang saham pengendali PT Bukalapak.com Tbk. (BUKA).