Perluas Produk, Sunday Ins dan Pegadaian Jalin Kolaborasi

Bisnis.com,17 Des 2022, 16:30 WIB
Penulis: Nabil Syarifudin Al Faruq
Nasabah beraktivitas di salah satu kantor cabang Pegadaian di Jakarta, Rabu (9/11/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA — PT Sunday Ins Indonesia (Sunday Ins), perusahaan insurance technology (insurtech) full-stack menjalin kerja sama dengan Pegadaian untuk menyediakan asuransi kecelakaan di setiap pembelian tiga produk pilihan Pegadaian.

kerja sama tersebut merupakan yang pertama kali dilakukan Sunday Ins sejak masuk ke pasar Indonesia. Adapun kolaborasi yang dilakukan bersama Pegadaian adalah nasabah Pegadaian yang terpilih akan memperoleh asuransi dari Sunday Indonesia ketika membeli produk Gadai Peduli, Tabungan Emas, dan Cicilan Emas milik Pegadaian.

“Kami memulai ekspansi kami di Indonesia sejak April 2022 dengan menyediakan asuransi karyawan kepada pelanggan B2B kami. Ke depannya, Sunday akan terus memperluas kerja sama dengan mitra-mitra yang terpercaya dari berbagai lini industri di Indonesia,” ujar Head of Marketing Sunday Ins Indonesia Luvdhy Wahyu Sarwo Edy saat di konfirmasi, Sabtu (16/12/2022).

Luvdhy menyampaikan bahwa kerja sama tersebut diharapkan mampu menjangkau lebih banyak pelanggan untuk mendapatkan proteksi asuransi dari Sunday Indonesia. Pegadaian merupakan salah satu lini bisnis BUMN terbesar di Indonesia. Ini merupakan momentum yang tepat untuk berkolaborasi, terutama dalam menciptakan ekosistem digital di lingkup finansial.

“Dengan adanya kerja sama ini, kami berharap dapat bermanfaat bagi nasabah Pegadaian dalam memenuhi kebutuhan di masa depan, baik itu proteksi asuransi maupun investasi,” ujar Luvdhy.

Sebagai informasi, saat ini Sunday Ins sedang dalam proses untuk melakukan kerja sama dengan salah satu perusahaan logistik terbesar di Indonesia dan salah satu platform penyedia mobil secondhand terbesar di Asia Tenggara. Semua kerja sama berikut bertujuan untuk memberikan proteksi yang lebih terjangkau pada lebih banyak konsumen di Indonesia.

Sunday Ins juga berencana mengakusisi asuransi umum di Indonesia. Hal ini dibutuhkan untuk menjadi full-stack insurtech. “Kami percaya bahwa setiap orang berhak mendapatkan proteksi dari asuransi. Untuk membuat produk yang terpersonifikasi, satu-satunya cara adalah dengan menjadi full-stack insurtech seperti model bisnis kami di Thailand,” ujar Luvdhy.

Melalui model bisnis yang dijalankan tersebut, Sunday Indonesia meyakini dapat membuat produk yang lebih personal dan terjangkau bagi semua pelanggan. Tentunya dengan dukungan teknologi artificial intelligence (AI) dan machine learning yang mumpuni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rio Sandy Pradana
Terkini