IHSG Melemah 0,17 Persen Sepekan Ini, Ada Penurunan Aktivitas Perdagangan

Bisnis.com,24 Des 2022, 08:20 WIB
Penulis: Iim Fathimah Timorria
Karyawan melintasi papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (10/11/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,17 persen sepanjang perdagangan pekan ini, 19—23 Desember 2022, dibandingkan dengan pekan sebelumnya di tengah penurunan jumlah transaksi dan saham yang diperdagangkan

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG melemah ke level 6.800,67 dari 6.812,19 pada penutupan pekan sebelumnya. Meski demikian, kapitalisasi pasar bursa mengalami kenaikan 0,76 persen yang setara Rp70,87 triliun dari Rp9.330,78 triliun menjadi Rp9.401,65 triliun.

Investor asing pada Jumat (23/12/2022) mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp773,72 miliar dan sepanjang 2022 investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp63,96 triliun.

Adapun pada akhir perdagangan kemarin, Jumat (23/12/2022), IHSG parkir pada posisi 6.800,67 atau melemah 0,35 persen secara harian. Sebanyak 216 saham menguat, 314 saham mengakhiri perdagangan di zona merah, dan 178 saham lainnya stagnan.

Pelaksana Harian Sekretaris Perusahaan BEI I Gusti Agung Alit memaparkan terjadi penurunan pada rata-rata volume transaksi Bursa sebesar 36,36 persen, dari 28,56 miliar saham pada pekan sebelumnya menjadi 18,10 miliar saham selama periode 19—23 Desember 2022.

“Terjadi penurunan sebesar 30,40 persen pada rata-rata nilai transaksi harian Bursa menjadi Rp10,57 triliun dari Rp15,19 triliun,” kata Alit dalam siaran pers, dikutip Sabtu (24/12/2022).

Selanjutnya, rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa mengalami penurunan sebesar 11,84 persen menjadi 916.894 kali transaksi dari 1.040.018 kali transaksi pada minggu yang lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ibad Durrohman
Terkini