Pakai Dana Hibah UEA, Ini Bocoran Program Gibran untuk Solo

Bisnis.com,31 Des 2022, 14:43 WIB
Penulis: JIBI
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka saat memberikan keterangan kepada wartawan. ANTARA/Aris Wasita

Bisnis.com, SOLO - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memberikan sedikit bocoran mengenai dana hibah yang akan diberikan oleh Presiden Uni Emirat Arab (UEA).

Setelah dibangunkan Masjid Raya Syeik Zayed, Solo akan kembali mendapat hadiah dana hibah. Gibran mengaku dana tersebut akan dilakukan untuk menjalankan sejumlah program atau kegiatan.

Bocoran program tersebut ditulis tangan pada secarik kertas yang kemudian difoto dan dibagikan di grup Whatsapp (WA) wartawan Solo, Kamis (29/12/2022) malam.

Di bagian bawah kertas itu tertulis nama hotel The Address Hotel di Downtown, Dubai, UEA.

“Alokasi dana hibah antara lain,” tulis Gibran sebelum mengirim foto daftar itu.

Pada daftar tersebut tertulis dana hibah dari UEA akan digunakan untuk bantuan sosial, pembangunan Pasar Tunggulsari, dan pasar daruratnya, peningkatan kualitas jalan lingkungan.

Kemudian ada wacana rehabilitasi rumah tidak layak huni (RTLH) dan penataan Baluwarti namun tak mencakup Keraton Solo.

Ada juga program lanjutan pembangunan GOR Indoor Manahan, penyediaan nutrisi ibu hamil berisiko stunting, nutrisi untuk bayi berusia bawah dua tahun berisiko stunting.

Selain itu, Gibran juga akan menggunakannya untuk bantuan fasilitas IT Dinas Pendidikan serta penataan kawasan Ngemplak-Tirtonadi.

“Itu belum semua,” ungkap Gibran.

Dia juga mengatakan masih ada satu agenda pertemuan atau rapat lagi dengan Menteri Energi UEA. Gibran mengonfirmasi daftar program atau kegiatan yang dia bagikan adalah tulisan tangan dirinya sendiri.

“Tulisanku,” klaimnya dia via pesan WA.

Meski sudah sempat dibocorkan, Gibran mewanti-wanti jumlah dana hibah tersebut tak diumumkan ke publik.

Gibran mengaku punya pertimbangan tersendiri agar nominal itu tak dipublikasikan dulu. Berdasarkan perhitungan Solopos, nilai dana hibah tersebut mencapai ratusan miliar rupiah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Restu Wahyuning Asih
Terkini