Bisnis.com, JAKARTA — Pengguna E-money PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) melaporkan kendala top up melalui Tokopedia dalam beberapa hari terakhir. Beberapa di antaranya menyebutkan sudah melakukan pembelian saldo tetapi tidak bisa diteruskan ke dalam kartu uang elektronik miliknya.
Berdasarkan penelusuran Bisnis, kendala top up E-money telah terjadi sejak awal tahun 2023. "@TokopediaCare
kemarin 2 jan 2023 saya topup emoney via nfc tp gabisa langsung update saldo (muncul notif gangguan). sementara di email dan history tokped langsung masuk berita topupnya sukses. barusan saya berhasil update saldo namun ternyata ngga masuk saldonya. bagaimana ini?," tulis akun Twitter @nxvxm pada 3 Januari 2023.
Selain @nxvxm, salah satu pengguna E-money Bank Mandiri yang mengeluhkan kendala tersebut di media sosial Twitter adalah @Migueljoee. "@TokopediaCare Halo min, sya kok ga bsa top up emoney ya? padhal jaringan lancar," katanya dikutip pada Kamis (12/1/2023).
Begitu juga dengan @gabanLFC yang mempertanyakan kendalanya saat ingin mengisi saldo E-money Mandiri di Tokopedia. "@tokopedia min dari kemarin ga bisa topup emoney?" ujarnya.
Pihak Tokopedia menjelaskan bahwa ada pemeliharaan sistem dalam proses pengisian saldo E-money. "Mohon maaf, saat ini top up emoney dalam pemeliharaan sistem dan kami belum bisa memastikan akan selesai kapan," kata akun resmi @tokopediacare.
Menurut Tokopedia, apabila pemeliharaan telah selesai, maka proses pengisian saldo E-money melalui platform akan kembali . "Jika sudah selesai, kami akan segera infokan melalui sosial media @tokopediacare di Twitter dan Instagram," jelas Tokopedia.
Sementara itu, melalui akun Twitter resminya @mandiricare, Bank Mandiri memberikan sejumlah opsi isi saldo E-money selain menggunakan platform Tokopedia.
"Update saldo dpt dilakukan melalui mandiri EDC [electronic data capture] mandiri ATM, kantor cabang Bank Mandiri atau HP yg sudah memiliki fitur NFC [near field communication]," jelas @mandiricare.
Selain itu, pengguna juga bisa melakukan isi saldo E-money melalui aplikasi Livin’ by Mandiri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel