Konten Premium

Dear David, Kado Manis Lucky Kuswandi untuk Gen Z

Bisnis.com,11 Feb 2023, 20:31 WIB
Penulis: Farid Firdaus
Sutradara Lucky Kuswandi/Ilustrasi Bisnis-Muhammad Afandi.

Bisnis.com, JAKARTA - Film Indonesia yang menyorot tentang kehidupan remaja selalu menarik untuk dibahas. Film dengan genre coming-of-age biasanya fokus pada karakter protagonis muda yang menghadapi dilema besar pertama dalam hidup dan berproses menuju dewasa.

Raksasa platform streaming seperti Netflix tentu paham akan formula tersebut. Setelah menggebrak pada Desember 2022 dengan The Big 4 karya sutradara Timo Tjahjanto yang menyuguhkan komedi-laga, pada Februari ini Netflix Indonesia menawarkan cerita remaja melalui Dear David besutan sutradara Lucky Kuswandi. Karya-karya ini merupakan rangkaian dari investasi Netflix Indonesia pada 7 judul film dan serial yang tayang secara eksklusif.

Dear David berfokus pada seorang murid SMA teladan bernama Laras (Shenina Cinnamon) yang gemar menulis cerita stensilan, atau dalam bahasa Gen Z dikenal dengan istilah fanfiction. Laras menjadikan teman sekelasnya David (Emir Mahira) objek penulisan cerita erotis di blog pribadi hanya untuk konsumsi pribadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  Konten Premium

Anda sedang membaca Konten Premium

Silakan daftar GRATIS atau LOGIN untuk melanjutkan membaca artikel ini.

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Farid Firdaus
Terkini