Potret Depo Pertamina di Berbagai Kota, Mepet Permukiman

Bisnis.com,13 Mar 2023, 13:27 WIB
Penulis: Wibi Pangestu Pratama
Presiden Jokowi meninjau posko pengungsian kebakaran TBBM Pertamina Plumpang, di RPTRA Rasela, Rawa Badak Selatan, Jakarta, Minggu (5/3/2023). Depo Pertamina yang mepet dengan permukiman warga bukan hanya di Plumpang. Ini potretnya di berbagai kota. (Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev).

Bisnis.com, JAKARTA — Kebakaran depo PT Pertamina (Persero) di Plumpang, Jakarta Utara membuat publik menyoroti dekatnya titik vital itu dengan permukiman warga.

Bisnis menemukan bahwa depo Pertamina yang mepet dengan permukiman warga bukan hanya di Plumpang, bahkan yang terdekat hanya berjarak sekitar 15 meter.

Kebakaran depo Pertamina Plumpang terjadi pada Jumat (3/3/2023) dalam seketika. Berawal dari pipa bensin yang terbakar, api membesar hingga berkobar dan awan hitam tebal membumbung.

Peristiwa itu menelan korban jiwa 20 orang dan korban yang membutuhkan penanganan medis 19 orang. Sebanyak 256 orang harus mengungsi karena sejumlah titik permukiman terbakar.

Keberadaan permukiman di dekat depo Pertamina menjadi sorotan, karena risiko kebakaran di terminal bahan bakar minyak (BBM) dapat turut merembet ke rumah-rumah warga. Padahal, mestinya terdapat jarak antara depo dengan perumahan warga.

Bisnis menelusuri sejumlah depo Pertamina di berbagai kota untuk melihat lokasi dan kedekatannya terhadap permukiman warga. Berdasarkan penelusuran dan pengukuran melalui platform Google Earth, terdapat sejumlah depo yang di salah satu sisinya berjarak kurang dari 50 meter terhadap permukiman warga.

Berdasarkan penelusuran itu, salah satu depo mencatatkan jarak terdekat dengan permukiman, yakni sekitar 15 meter. Di depo lainnya, objek vital negara dan permukiman warga hanya terpisah oleh kawat besi

Berikut Potret Depo Pertamina dekat permukiman warga

Depo Pertamina Plumpang, Jakarta



Jarak dari titik yang hangus terbakar ke permukiman warga di sisi timur laut Depo Pertamina Plumpang sekitar 23 meter:


Jarak dari Depo Pertamina Plumpang ke permukiman warga di sisi utara sekitar 16 meter:


Depo Pertamina Semarang

Depo Pertamina Semarang terletak di Jalan Pengapon, Semarang Utara, Jawa Tengah. Berdasarkan pengukuran, salah satu sisi depo ini hanya berjarak sekitar 18 meter ke permukiman warga.

Berikut potret wilayah di sekitar Depo Pertamina Semarang, Jawa Tengah:


Jarak dari Depo Pertamina Semarang ke permukiman warga di sisi timur sekitar 18 meter:


Jarak dari Depo Pertamina Semarang ke permukiman warga di sisi timur lainnya sekitar 31 meter:


Potret Jalan Purnasari Raya di sisi timur Depo Pertamina Semarang:


Depo Pertamina Cilacap

Depo Pertamina Cilacap terletak di Jalan MT Haryono, Cilacap Tengah, Jawa Tengah. Berdasarkan pengukuran, salah satu sisi depo ini berjarak sekitar 48 meter ke permukiman warga.

Berikut potret wilayah di sekitar Depo Pertamina Cilacap, Jawa Tengah:

Jarak dari Depo Pertamina Cilacap ke permukiman warga di sisi selatan sekitar 50 meter:


Jalan Kalidonan di sisi selatan Depo Pertamina Cilacap:


Depo Pertamina Surabaya

Depo Pertamina Surabaya terletak di Jalan Perak Barat, Kota Surabaya, Jawa Timur. Berdasarkan pengukuran Bisnis, salah satu sisi depo ini hanya berjarak sekitar 19 meter ke permukiman warga.

Berikut potret wilayah di sekitar Depo Pertamina Surabaya, Jawa Timur:


Jarak dari Depo Pertamina Surabaya ke permukiman warga di sisi selatan sekitar 19 meter:


Jarak dari Depo Pertamina Surabaya ke permukiman warga di sisi selatan lainnya sekitar 29 meter:

Potret Jalan Teluk Betung di sisi selatan Depo Pertamina Surabaya:


Depo Pertamina Samarinda

Depo Pertamina Samarinda membentang di antara Jalan Cendana dan Jalan Slamet Riyadi, Kota Samarinda, Kalimantan Timur. Berdasarkan pengukuran Bisnis, salah satu sisi depo ini hanya berjarak sekitar 15 meter ke permukiman warga.

Potret wilayah di sekitar Depo Pertamina Samarinda, Kalimantan Timur:


Jarak dari Depo Pertamina Samarinda ke permukiman warga di sisi barat sekitar 15 meter:


Jarak dari Depo Pertamina Samarinda ke permukiman warga di sisi timur sekitar 19 meter:


Potret Gang Manunggal VI di sisi barat Depo Pertamina Samarinda:


Depo Pertamina Krueng Raya

Depo Pertamina Krueng Raya terletak di Jalan Laksamana Malahayati, Aceh Besar, Aceh. Berdasarkan pengukuran Bisnis, salah satu sisi depo ini hanya berjarak sekitar 28 meter ke permukiman warga.

Potret wilayah sekitar Depo Pertamina Krueng Raya, Aceh:


Jarak dari Depo Pertamina Krueng Raya ke permukiman warga di sisi barat sekitar 28 meter:


Depo Pertamina Lhokseumawe

Depo Pertamina Lhokseumawe terletak di Jalan Darussalam, Kota Lhokseumawe, Aceh. Berdasarkan pengukuran Bisnis, salah satu sisi depo ini hanya berjarak sekitar 38 meter ke permukiman warga.

Potret wilayah sekitar Depo Pertamina Lhokseumawe, Aceh:


Jarak dari Depo Pertamina Lhokseumawe ke permukiman warga di sisi barat sekitar 38 meter:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hafiyyan
Terkini