Dibuka Hari Ini, Berikut Link Daftar Mudik Gratis Kereta Gubernur Jateng, Berangkat dari Pasar Senen

Bisnis.com,27 Mar 2023, 05:05 WIB
Penulis: Hesti Puji Lestari
Penumpang Kereta Api Brantas bersiap menaiki kereta di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Kamis (22/12/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, SOLO - Berikut ini adalah link daftar program mudik gratis dengan armada kereta yang diselenggarakan oleh Gubernur Jateng.

Setelah mengadakan program mudik gratis dengan armada bus, kini Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, kembali menyelenggarakan program mudik gratis.

Bedanya, program mudik gratis kali ini menggunakan armada kereta api.

Dilansir dari unggahan di akun Instagram Ganjar Pranowo pada Minggu, 26 Maret 2023, pendaftaran program mudik gratis tersebut baru akan dibuka hari ini, Senin, 27 Maret 2023.

Buat kamu yang tidak mau ketinggalan dengan kesempatan mudik gratis dengan armada kereta api ini, kamu bisa memantau situs berikut ini untuk mendaftar.

https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/swa 

Meski demikian, ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi sebelum memutuskan mendaftar program mudik gratis dengan armada kereta yang diselenggarakan Gubernur Jateng tersebut.

Syarat pendaftaran

1. KTP Jawa Tengah atau kelahiran Jawa Tengah

2. Pendaftaran dalam keluarga atau kelompok maksimal 4 orang.

Jurusan kereta dan jam berangkat:

KA Kutojaya Utara Pasar Senen - Kutoarjo, berangkat 04.55 WIB

KA Jakatingkir Pasar Senen - Purwosari, berangkat 12.50 WIB

KA Menoreh Pasar Senen - Semarang Tawang, berangkat 19.25 WIB

Jadwal pemberangkatan

Senin, 18 April 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hesti Puji Lestari
Terkini