Daftar Lengkap Lokasi Tukar Uang Baru Jelang Lebaran 2023 di Jakarta

Bisnis.com,05 Apr 2023, 06:49 WIB
Penulis: Muhammad Khadafi
Layanan mobil keliling penukaran uang baru untuk Ramadan dan Lebaran oleh Bank Indonesia Perwakilan Sumatra Barat pada 21 Mei 2019 lalu. Bisnis/Noli Hendra

Bisnis.com, JAKARTA — Bank Indonesia (BI) menjalin kerja sama dengan sejumlah bank untuk melayani penukaran uang baru di wilayah DKI Jakarta.

Adapun pada tahun ini BI memiliki dua opsi cara penukaran uang baru, yakni melalui kantor cabang bank terpilih dan kas keliling.

Khusus kas keliling, masyarakat dapat melakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan mengakses https://pintar.bi.go.id/.

BI pada tahun ini menyediakan uang tunai baru senilai Rp195 triliun. BI menyediakan penukaran uang senilai Rp3,8 juta per paket dengan pecahan mulai dari Rp1.000 hingga Rp20.000.

Lokasi Tukar Uang Baru di Jakarta 2023 via Bank

1. BCA

2. Bank Mandiri

3. BNI

4. BRI

Sebagai tambahan informasi, BI juga bekerja sama dengan Maybank, CIMB Niaga, Permata Bank, Bank Mega, Bank Danamon, Bank BPD Jateng, Bank INA Perdana, Artha Graha, Resona Perdania, Bank of China Limited, BJB, Multiarta Sentosa, Bank Ganesha, hingga Bank Muamalat. Daftar lengkap kantor cabang bank yang melayani penukaran uang baru dapat diakses melalui situs https://bi.go.id.

Lokasi Tukar Uang Baru di Kas Keliling

Sebelum menukarkan uang baru melalui Kas Keliling BI, jangan lupa untuk melakukan pemesanan terlebih dahulu melalui https://pintar.bi.go.id/. Setelah itu Anda dapat menunjungi lokasi-lokasi berikut: 

1. Jakarta Timur

2. Jakarta Pusat

3. Jakarta Barat

4. Jakarta Utara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Muhammad Khadafi
Terkini