Catat! Berikut Prediksi Malam Lailatul Qadar Menurut NU

Bisnis.com,10 Apr 2023, 13:24 WIB
Penulis: Restu Wahyuning Asih
Ilustrasi berdoa setelah membaca Al-Quran/nu.or.id

Bisnis.com, SOLO - Umat muslim menanti-nanti datangnya malam Lailatul Qadar yang dipercaya menjadi malam penuh kemuliaan.

Memasuki 10 hari terakhir bulan Ramadan, umat Islam bertanya-tanya kapan datang malam Lailatul Qadar pada 2023.

Meskipun tak ada satu pun yang mengetahui kapan malam Lailatul Qadar tiba karena dirahasiakan oleh Allah SWT, namun Rasulullah SAW menyebut malam Lailatul Qadar jatuh pada 10 hari terakhir Ramadan.

Akan tetapi, untuk mengetahui kapan malam Lailatul Qadar 2023, terdapat hadis yang menyebut tanda-tanda terjadinya malam mulia tersebut.

Berikut ini enam tanda malam Lailatul Qadar yang dikutip dari NU Online:

Walaupun begitu, NU memprediksi kapan terjadinya malam Lailatul Qadar 2023 berdasarkan kitab I’anatuth Thalibin, Hasyiah al-Jamal, dan Hasyiah al-Bajury.

Karena awal Ramadan 2023 jatuh pada Kamis, tepatnya 23 Maret 2023, malam Lailatul Qadar menurut Imam Al-Ghazali jatuh pada malam ke-25 Ramadan.

Sementara itu, menurut Abu Hasan As-Syadzili menyebut malam Lailatul Qadar jatuh pada malam tanggal ganjil di 10 hari terakhir Ramadan karena awal Ramadan jatuh pada hari Kamis.

Saat malam Lailatul Qadar tiba, umat muslim disunahkan menunaikan beberapa amalan di malam Lailatul Qadar, yakni memperbanyak zikir, berdoa, membaca Al-Qur’an, salat malam, hingga iktikaf.

Doa saat malam Lailatul Qadar

Nabi Muhammad SAW mengisyaratkan bahwa lailatul qadhar datang pada sepuluh hari akhir Ramadhan. Karenanya, Beliau SAW memperbanyak ibadah dan amal saleh pada malam tersebut.

‘Aisyah mengatakan, “Saat memasuki sepuluh akhir Ramadhan, Rasulullah SAW fokus beribadah, memperbanyak ibadah di malam hari, dan membangunkan keluarganya untuk beribadah,” (HR Al-Bukhari).

Di antara amalan yang bisa dilakukan adalah memperbanyak baca doa:

Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘anni’

Artinya, “Wahai Tuhan, Engkau Maha Pengampun, menyukai orang yang minta ampunan, ampunilah aku.”

Dianjurkan juga memperbanyak baca Al-Qur’an, zikir, doa sapu jagat, dan doa-doa yang bermanfaat untuk umat Islam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Restu Wahyuning Asih
Terkini