Kecelakaan Libatkan 3 Mobil Terjadi di Tol MBZ, Lalu Lintas Padat!

Bisnis.com,19 Apr 2023, 16:23 WIB
Penulis: Khadijah Shahnaz Fitra
Kondisi lalu lintas di Jalan Tol Layang MBZ saat arus mudik lebaran 2023 - Dok. Jasa Marga.

Bisnis.com, JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Tol Layang Mohamed Bin Zayed (MBZ) pada Rabu (19/4/2023). Insiden tersebut menyebabkan terjadinya kemacetan di ruas tol tersebut.

Berdasarkan informasi Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, kecelakaan terjadi di jalan tol layang MBZ arah Cikampek di kilometer (KM) 32 pada pukul 14.31 WIB. Dalam insiden tersebut, tiga mobil mengalami kecelakaan beruntun.

"3 kendaraan terlibat kecelakaan di lajur 2/kanan dalam penanganan," jelas Ditjen Bina Marga dikutip dari akun Twitternya @pupr_binamarga, Rabu (19/4/2023).

PT Jasa Marga juga mengatakan adanya kecelakaan yang terjadi di jalan tol layang MBZ. PT Jasamarga juga mengungkapkan bahwa insiden tersebut sudah selesai ditangani oleh petugas yang sada. 

"Kecelakaan Jalan Layang MBZ di Cikarang Barat KM 32+500 arah Cikampek, terlibat 3 kendaraan di lajur 2/kanan, selesai penanganan," ujar @PTJASAMARGA, Rabu (19/4/2023).

Sebelumnya, PT Jasamarga Transjawa Tol mencatatkan sebanyak 266.184 kendaraan meninggalkan Jakarta melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama pada H-7 sampai dengan H-4 Hari Raya Idulfitri 2023 atau 15-18 April 2023.

PT Jasamarga mengatakan volume kendaraan tersebut naik 138,65 persen jika dibandingkan lalu-lintas (lalin) normal sebanyak 111.537 kendaraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fitri Sartina Dewi
Terkini