Cara Ganti Kartu ATM Bank Mandiri Tanpa Bertemu CS di Kantor Cabang

Bisnis.com,23 Apr 2023, 01:30 WIB
Penulis: Muhammad Khadafi
Nasabah melakukan transaksi elektronik lewat ATM Bank Mandiri di Jakarta, Senin (1/10/2019). Bisnis/Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — Nasabah bank kerap malas datang ke bank untuk mengganti atau membuat kartu debit atau kartu ATM baru karena harus datang ke kantor cabang dan mengantre untuk mendapatkan layanan dari customer service (CS).

Ternyata kini mengganti atau membuat kartu debit tidak perlu lagi bertemu dengan CS. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. mengeluarkan layanan baru, yakni Customer Service Machine (CSM) atau CS digital.

Sederhananya nasabah Bank Mandiri dapat melakukan pergantian kartu debit secara mandiri melalui sebuah mesin. 

Meskipun menawarkan pengalaman yang lebih mudah, ada beberap syarat yang juga harus dipenuhi sebelum menggunakan layanan CSM. 

Dokumen yang harus dibawa

A. Mengganti kartu yang masih ada

B. Kartu hilang

Cara mengganti kartu debit yang masih ada

  1. Pilih opsi ganti kartu debit di mesin CSM
  2. Pilih opsi bawa
  3. Masukan kartu debit ke tempat yang tersedia
  4. Masukan enam digit pin 
  5. Masukan tanggal, bulan, dan tahun lahir
  6. Letakan e-KTP pada tempat yang tersedia
  7. Letakan jari telunjuk untuk dipindai atau scan
  8. Pilih kartu pengganti sesuai kebutuhan
  9. Konfirmasi persetujuan biaya pergantian kartu dibebankan ke rekening tabungan
  10. Buat enam digit pin baru
  11. Ulangi enam digit pin baru
  12. Ambil kartu baru dari tempat yang tersedia di mesin CSM

Cara mengganti kartu debit hilang

  1. Pilih opsi ganti kartu debit di mesin CSM
  2. Pilih opsi tidak bawa
  3. Letakan e-KTP pada tempat yang tersedia
  4. Letakan jari telunjuk untuk dipindai atau scan
  5. Masukan nomor rekening
  6. Pilih jenis kartu debit yang hilang
  7. Masukan enam digit pin kartu debit lama
  8. Pilih kartu debit baru sesuai kebutuhan
  9. Konfirmasi persetujuan biaya pergantian kartu dibebankan ke rekening tabungan
  10. Buat enam digit pin baru
  11. Ulangi enam digit pin baru
  12. Ambil kartu baru dari tempat yang tersedia di mesin CSM

Jenis Kartu Mandiri Debit di CSM

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
Tampilkan semua
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Muhammad Khadafi
Terkini