Kredit Macet Fintech Tembus Rp645,55 Miliar, Didominasi Generasi Milenial

Bisnis.com,01 Mei 2023, 21:25 WIB
Penulis: Rika Anggraeni
Ilustrasi layanan jasa keuangan financial technology (fintech) crowdfunding./ Freepik. Kredit Macet Fintech Tembus Rp645,55 Miliar, Didominasi Generasi Milenial

Bisnis.com, JAKARTA — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat outstanding pinjaman atau kredit macet lebih dari 90 hari fintech di kalangan perseorangan, didominasi oleh generasi milenial dengan rentang usia 19-34 tahun per Februari 2023.

Merujuk data Statistik Fintech Lending edisi Februari 2023 yang dipublikasikan OJK pada 3 April 2023, outstanding pinjaman macet di rentang usia 19-34 tahun mencapai Rp645,55 miliar, atau naik 22,34 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dari sebelumnya mencapai Rp527,68 miliar pada Februari 2022.

“Per Februari 2023, pinjaman macet lebih dari 90 hari untuk jumlah rekening penerima pinjaman aktif di usia 19-34 tahun mencapai 260.098 dengan outstanding pinjaman Rp645,55 miliar,” jelas OJK dalam publikasi data Statistik Fintech Lending edisi Februari 2023, dikutip Senin (1/5/2023).

Namun jika dilihat secara bulanan (month-to-month/mtm), outstanding pinjaman macet lebih dari 90 hari di usia 19-34 tahun itu menyusut 8,06 persen mtm dari posisi Januari 2023 mencapai Rp702,15 miliar.

Setelah generasi milenial, menyusul di belakangnya rentang usia 35-54 tahun dengan outstanding pinjaman macet lebih dari 90 hari mencapai Rp394,09 miliar. Outstanding pada kelompok ini naik drastis hingga 99,64 persen yoy dari sebelumnya Rp197,4 miliar pada Februari 2022.

Lalu, usia di atas 54 tahun juga mengalami peningkatan outstanding pinjaman macet lebih dari 90 hari sebesar 21,03 persen yoy dari Rp19,04 miliar menjadi Rp23,04 miliar.

Sementara itu, OJK mencatat usia di bawah 19 tahun mengalami penurunan pinjaman macet lebih dari 90 hari. Outstanding pinjaman pada kelompok ini menyusut 75,96 persen yoy menjadi Rp1,64 miliar.

Secara total, outstanding pinjaman perseorangan macet lebih dari 90 hari mencapai Rp1,06 triliun dengan jumlah rekening penerima pinjaman aktif sebanyak 394.377. Di mana, outstanding pinjaman macet ini didominasi oleh kelompok laki-laki mencapai Rp584,42 miliar dan perempuan mencapai Rp479,90 miliar pada Februari 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yustinus Andri DP
Terkini