Terpopuler Hari Ini: Bos BBYB Tjandra Gunawan Undur Diri dan Utang Leasing Tembus Rp428 T

Bisnis.com,03 Mei 2023, 11:45 WIB
Penulis: Annisa Sulistyo Rini
(Ki-Ka) Direktur Bisnis Aditya Windarwo; Komisaris Utama Suprihadi; Komisaris Tjandra Mindarta Gozali; Direktur Utama Tjandra Gunawan; dan Direktur Kepatuhan Ricko Irwanto berfoto bersama setelah acara RUPS PT Bank Neo Commerce Tbk. di Jakarta, Kamis (21/7/2022)/ Dok Bank Neo Commerce

Bisnis.com, JAKARTA - Kabar pengunduran diri Direktur Utama PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) Tjandra Gunawan menjadi berita yang paling banyak dibaca di Kanal Finansial Bisnis.com.

Manajemen BBYB akan meminta persetujuan dari pemegang saham atas pengunduran diri Tjandra Gunawan pada Juni 2023.

Berita terpopuler lainnya mengenai penyaluran pembiayaan multifinance atau leasing. Per Februari 2023 tercatat piutang pembiayaan mencapai Rp428,41 triliun.

Berikut daftar selengkapnya 5 berita terpopuler di Kanal Finansial Bisnis.com:

1. Dirut Bank Neo Commerce (BBYB) Tjandra Gunawan Resmi Mengundurkan Diri

PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) baru saja mengumumkan pengunduran diri Tjandra Gunawan dari jabatannya sebagai Direktur Utama perseroan.

Mengutip laporan yang dibagikan perseroan dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), perseroan telah menerima permohonan pengunduran diri Tjandra Gunawan pada Jumat (28/4/2023).

"Selanjutnya perseron akan mengikuti dan menjalankan ketentuan yang diatur di dalam POJK 33/2014 dan Anggaran Dasar Perseroan untuk mengadakan rapat umum pemegang saham (RUPS) dan meminta persetujuan dari pemegang saham atas pengunduran diri bapak Tjandra Gunawan pada bulan Juni 2023," jelas manajemen BBYB, dikutip Rabu (3/5/2023).

2. Jajan Pakai Kartu Kredit KB Bukopin Langsung Dapat Discount

PT Bank KB Bukopin Tbk. (BBKP) menghadirkan promo bertajuk 'Kuliner Seru' bagi para nasabah pemegang kartu kredit KB Bukopin berlogo VISA.

Kepala Divisi Produk Ritel KB Bukopin Zico Hernawan mengungkap bahwa program hasil kolaborasi dengan beberapa merchant kuliner ternama ini harapannya mampu menjawab kebutuhan nasabah ritel akan pengalaman transaksi kuliner yang mudah dan menyenangkan bersama teman maupun keluarga.

"Kami senantiasa berupaya memberikan pelayanan dan pengalaman terbaik kepada nasabah setia dalam bertransaksi menggunakan produk KB Bukopin, terutama kartu kredit," ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (2/5/2022).

3. Utang di Leasing Tembus Rp428,41 Triliun per Februari 2023, Ini Rinciannya

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat outstanding piutang pembiayaan mencapai Rp428,41 triliun per Februari 2023.

Posisi piutang pembiayaan tersebut meningkat 15,28 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dari sebelumnya hanya Rp371,62 triliun pada Februari 2022.

Adapun secara bulanan (month-to-month/mtm), piutang pembiayaan tercatat terus meningkat 1,86 persen mtm dari periode Januari 2023 dengan nilai Rp420,6 triliun.

4. Penyaluran KUR Melandai, Intip Capaian BRI Hingga Bank BJB Kuartal I/2023

Penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) Bank BRI sampai dengan Bank BJB pada awal tahun ini atau pada kuartal I/2023 terpantau lesu.

Akibat perbankan belum maksimal menyalurkan KUR karena terkendala regulasi yang belum rampung. Alokasi KUR tahun ini mencapai Rp450 triliun.

Sementara itu, penyaluran KUR oleh bank penyalur baru terealisasi Rp25 triliun hingga Maret 2023.

5. Laba Bank Milik Grup Salim (BINA) Melesat 7 Kali Lipat pada Awal Tahun

PT Bank Ina Perdana Tbk. (BINA) milik taipan Anthony Salim telah membukukan laba bersih Rp58,83 miliar pada kuartal I/2023, naik tujuh kali lipat atau 639,52 persen secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan laba bersih periode yang sama tahun sebelumnya Rp7,95 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan, melesatnya laba bersih Bank Ina didorong oleh capaian pendapatan bunga bersih (net interest income/NII) yang naik dua kali lipat menjadi Rp185,08 miliar pada kuartal I/2023.

Net Interest Margin (NIM) pun naik dari 2,77 persen pada kuartal I/2022 menjadi 3,24 persen pada kuartal I/2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini