3 Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah dan Cara Penulisan yang Baik

Bisnis.com,06 Mei 2023, 09:26 WIB
Penulis: Hana Fathina
Contoh surat izin tidak masuk/iStockphoto

Bisnis.com, JAKARTA - Contoh surat izin tidak masuk sekolah bisa menjadi referensi jika siswa berhalangan hadir di kelas untuk mengikuti Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) karena alasan tertentu. Berdasarkan fungsinya, surat izin tidak masuk sekolah digolongkan ked ala surat pribadi bersifat resmi. Karena, surat tersebut ditujukan kepada sebuah organisasi atau Lembaga. 

Penggunaan surat ini memang bukan sesuatu yang sering dilakukan lagi. Berbagai teknologi komunikasi yang semakin berkembang membuat banyak orang mulai beralih dari surat kepada aplikasi pesan instan. 

Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah dan Formatnya:

1. Format Surat Izin Tidak Masuk Sekolah


2. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah Karena ada Acara Keluarga

Yth, 

Bapak/Ibu Guru Wali Kelas VI

SDN 02 Pagi Jakarta 


Dengan hormat, 

Saya yang bertanda tangan dibawah ini adalah orang tua dari:

Nama : Aisyah Widyawati 

Kelas : VI


Bersama ini saya memberitahukan bahwa putri saya tidak bisa menghadiri proses belajar mengajar di kelas karena ada acara keluarga yang tidak bisa ditinggalkan. Demikian surat izin ini saya buat. Atas perhatiannya saya sampaikan terima kasih. 

Hormat saya 

Orang Tua Siswa 

(Nama & tanda tangan)


3. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah karena ada Keluarga yang Meninggal 

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh 

Saya selaku orang tua siswa: 


Nama : Adi Septiadi 

Kelas : VII A


Memberitahukan bahwa Ananda tidak bisa mengikuti kegiatan pembelajaran seperti biasanya dikarenakan kakak kandungnya meninggal dunia. 


Semoga Bapak/Ibu guru berkenan memberikan izin. 


Demikian atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih. 


Hormat Kami, 

Orang Tua Siswa 


(nama & tanda tangan)


4. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah karena ada Acara Keluarga 

Magelang, 01 Mei 2023


Kepada Yth, 

Ibu Guru

SMA Negeri 2 Magelang 


Di Tempat, 

Assalamualaikum wr.wb


Dengan hormat, melalui surat ini kami sampaikan bahwa siswa: 


Nama : Muhammad Rivaldo Ajisaka

Kelas : IPS XI B 

Alamat : Jalan Taman Pahlawan No. 01, Magelang 


Tidak bisa mengikuti pelajaran di sekolah hari ini dikarenakan harus menghadiri acara keluarga yang tidak bisa ditinggalkan. Oleh karena itu, kami memohon kiranya Bapak/Ibu Guru memberikan izin selama 2 hari. 

Demikian yang bisa kami sampaikan, atas perhatian Bapak/Ibu kami ucapkan terima kasih.  


Hormat saya, 


Ahmad Setianto 


Itu lah beberapa contoh surat izin tidak masuk sekolah karena beberapa alasan yang perlu kamu ketahui. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Novita Sari Simamora
Terkini