Bisnis.com, JAKARTA - Band asal Inggirs Coldplay akan menggelar konser di Jakarta bertajuk “Music of The Spheres World Tour 2023” pada 15 November 2023. Tiket konser Coldplay diketahui bisa dipesan melalui fitur BCA Presale pada situs coldplayinjakarta.com.
Adapun, periode penjualan tiket BCA Presale akan berlangsung pada 17 Mei - 18 Mei 2023 pada pukul 10.00 WIB. Pembayaran hanya dapat dilakukan dengan menggunakan metode pembayaran Kartu Kredit dan Debit BCA Mastercard atau melalui transfer ke Virtual Account BCA.
Terkait mekanisme pembayaran via Virtual Account, EVP Transaction Banking Business Development BCA I Ketut Alam Wangsawijaya menjelaskan bahwa nantinya pembayaran tiket BCA Presale dapat dilakukan melalui aplikasi myBCA, BCA mobile atau KlikBCA.
“Aplikasi myBCA merupakan platform digital platform terbaru dari BCA di mana nasabah hanya memerlukan single user ID untuk dapat mengakses seluruh informasi rekening melalui aplikasi yang dapat diakses melalui HP dan PC,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (8/5/2023).
Untuk diketahui, PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) resmi menjadi official banking partner konser Coldplay di Jakarta kali ini.
Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen BCA untuk mendukung bangkitnya industri ekonomi kreatif di Indonesia.
"Kami menyadari antusiasme masyarakat dan sebagai bank yang senantiasa di sisi nasabah, BCA dengan setulus hati ingin mewujudkan wishlist tersebut dengan memberikan kemudahan transaksi dalam mendapatkan tiket konser. Dukungan ini juga menjadi komitmen kami untuk turut mendorong bangkitnya industri kreatif di Indonesia,” ujar Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja.
Adapun, Direktur BCA Santoso menambahkan, kehadiran Coldplay di Jakarta dapat turut meningkatkan traffic perjalanan wisatawan ke dalam negeri. Hal itu sejalan dengan komitmen BCA dalam mendukung program Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).
Selain menyediakan akses pembayaran, BCA juga mengapresiasi konser Coldplay “Music of The Spheres World Tour 2023” yang berfokus pada kelestarian lingkungan. Hal ini sejalan dengan komitmen BCA dalam mengedepankan nilai-nilai environmental, social, and governance (ESG).
Terhitung hingga akhir 2022, BCA telah berkontribusi terhadap pengurangan emisi karbon sebesar 1.995,8 ton CO2, meningkat 125% dari capaian tahun sebelumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel