Konten Premium

Jorjoran Gerai Alfamart (AMRT) dan Tanam Saham di Bank Aladin

Bisnis.com,19 Mei 2023, 12:23 WIB
Penulis: Iim Fathimah Timorria
Tampilan gerai Alfamart, minimarket yang dikelola PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT)./alfamart.co.id

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten ritel milik konglomerat Djoko Susanto PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. (AMRT) melenggang dengan optimisme pada 2023. Kinerja penjualan yang melanjutkan kenaikan signifikan pada kuartal I/2023 menambah modal perusahaan untuk berinvestasi besar.

Laporan Nielsen Retail Audit menunjukkan bahwa pangsa pasar Alfamart naik 130 basis poin dari 30,9 persen pada 2021 menjadi 32,2 persen pada 2022. Secara grup, total pangsa Alfamart dan Alfamidi, anak usahanya, melesat dari 35,8 persen di 2021 menjadi 37,3 persen setahun setelahnya.

Kenaikan pangsa pasar ini tak diabaikan manajemen Alfamart begitu saja. Pada tahun ini, mereka mengalokasikan belanja modal atau capex hingga Rp4,4 triliun pada 2023. AMRT berencana melanjutkan ekspansi gerai Alfamart di dalam negeri maupun di luar negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  Konten Premium

Anda sedang membaca Konten Premium

Silakan daftar GRATIS atau LOGIN untuk melanjutkan membaca artikel ini.

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Farid Firdaus
Terkini