Viral PSHT Rusuh di Masjid Al Aqsa Klaten, Buntut Tawuran di Tamsis Jogja?

Bisnis.com,06 Jun 2023, 08:34 WIB
Penulis: Restu Wahyuning Asih
Tangkapan layar video viral PSHT diduga rusuh di depan Masjid Al Aqsa Klaten/Twitter @Jateng_Twit

Bisnis.com, SOLO - Sebuah video yang memperlihatkan keramaian di depan Masjid Al Aqsa Klaten, Jawa Tengah, mendadak viral di media sosial Twitter.

"Terpantau PSHT Mulai rusuh di Klaten, Depan masjid Al Aqsha Klaten. Hati-hati semuanya," tulis akun @Jateng_Twit pada Senin malam.

Dalam video tersebut, terlihat puluhan orang memadati jalanan di depan Masjid Al Aqsa pada Senin (5/6/2023) malam.

Puluhan anggota perguruan itu pun terlihat menyalakan flare di pinggir jalanan di dekat masjid. Akibatnya, jalanan pun macet karena kerusuhan ini.

Seorang warganet lain membagikan video detik-detik anggota perguruan melakukan pengrusakan fasilitas jalanan.

"PSHT merusuh di jalan Jogja Solo, merusak pot-pot di trotoar," tulis akun @rdhmngk, menjawab cuitan akun Jateng Twit.

Kejadian ini pun menjadikan PSHT dan Klaten menjadi trending topik di Twitter hingga Selasa pagi.

Warganet kemudian mulai memberikan komentar mengenai kejadian rusuh yang terjadi ini.

Mereka mengatakan bahwa kerusuhan sempat terjadi juga di sekitar Prambanan pada tengah malam. Namun tak lama, kerumunan pun bubar.

Sebelumnya, para anggota perguruan silat ini juga diduga melakukan blokade jalan Jogja-Solo.

Diduga kejadian ini berkaitan dengan pecahnya tawuran antar kelompok yang terjadi di Jalan Taman Siswa Jogja pada beberapa waktu yang lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Restu Wahyuning Asih
Terkini