Raja Salman Beri Ibadah Haji Gratis untuk Imam Besar dan Pengurus Masjid Istiqlal serta 48 Orang Lainnya

Bisnis.com,21 Jun 2023, 14:52 WIB
Penulis: Erta Darwati
Kepala Bidang Penyelenggara Peribadatan Masjid Istiqlal Jakarta, Bukhori SA memberi keterangan terkait ibadah haji gratis dari Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Said, di Hotel St Regis Rasuna Said Jakarta, pada Rabu (21/6/2023). JIBI/Bisnis-Erta Darwati.

Bisnis.com, JAKARTA - Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Said memberikan undangan untuk melaksanakan ibadah haji secara gratis kepada masyarakat Indonesia. 

Acara pelepasan jemaah haji undangan Raja Salman itu digelar di Hotel St Regis Rasuna Said pada Rabu (21/6/2023). 

Salah satu orang Indonesia yang mendapatkan ibadah haji gratis itu yakni Kepala Bidang Penyelenggara Peribadatan Masjid Istiqlal Jakarta, Bukhori SA. Dia menyatakan bahwa dirinya mendapatkan ibadah haji gratis itu bersama dengan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar. 

"Prosesnya waktu itu ada komunikasi dengan Imam Besar pak Nasaruddin Umar, kita follow up komunikasi itu kemudian dari Istiqlal dapat 2 orang, pak Nasaruddin Umar sendiri dan saya," katanya saat memberi keterangan kepada wartawan di Hotel St Regis, pada Rabu (21/6/2023). 

Saat ditanya terkait proses seleksi yang dilakukan untuk mendapatkan ibadah haji gratis dari Raja Salman tersebut, dia menyatakan hanya mengajukan nama. 

"Setelah ada komunikasi itu kemudian kita ajukan nama-nama, kita ajukan 5 nama waktu itu, dan yang keterima 2 orang," ujarnya. 

Kemudian, terkait syarat yang dibutuhkan untuk bisa lolos mendapatkan ibadah haji gratis dari Raja Salman tersebut, dia mengatakan tidak ada syarat yang diminta. 

"Tidak ada syarat, itu kita ajukan saja namanya, kita ajukan suratnya itu, sebagai orang-orang yang bertanggung jawab di Masjid Istiqlal, kita ucapkan terima kasih kepada mereka berkhidmat di Istiqlal gitu," tambahnya. 

Selain itu, terkait fasilitas dan akomodasi yang dia dapatkan untuk pelaksanaan ibadah haji gratis tersebut, dia menyatakan fasilitas VIP yang diberikan kepada jemaah. 

"Yang jelas VIP ya, tanpa syarat seperti jemaah haji biasa. Misalnya kemarin saya ke klinik ditanya sudah suntik meningitis, saya bilang itu tidak diminta. Pasport saja diminta, Pasport hijau biasa," ujarnya. 

Dia menyatakan bahwa tidak ada persiapan khusus yang dilakukan. Dia mengaku hanya diminta membawa pakaian di koper saja, bahkan dia diberikan kain ihram. 

"Ini saya tanya kepada petugas 'Apa yang harus saya persiapkan?' Tidak ada katanya. Kamu nanti bawa pakaian saja, koper, kain ikhram pun mau di kasih, jadi saya tadi juga bawa sih kain ihram, tapi saya suruh keluarga untuk bawa pulang lagi, karena disini sudah ada," katanya. 

Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa selain dirinya dan imam besar yang berangkat, secara keseluruhan ada 50 orang Indonesia yang akan berangkat haji gratis undangan dari Raja Salman. 

"Saya dengar kemarin 50 orang, itu dari seluruh Indonesia dan dari Istiqlal ada 2 orang. Ada dari Lombok, Riau, dan lainnya," ucapnya. 

Kemudian dia menyatakan bahwa dia bersama jemaah haji undangan Raja Salman lainnya akan kembali ke Indonesia pada 7 Juli 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini