Penyedia QRIS di Wilker BI Malang Tembus 521.908 Unit pada Semester I/2023

Bisnis.com,30 Agt 2023, 18:58 WIB
Penulis: Choirul Anam
Pelanggan membayar minuman via transaksi digital menggunakan fitur QRIS./Bisnis-Himawan L Nugraha.

Bisnis.com, MALANG — Jumlah merchant QRIS di wilayah Kantor Perwakilan BI Malang sebanyak 521.908 merchant atau tumbuh sebesar 34,16 persen (yoy) pada posisi Juni 2023

Kepala Perwakilan BI Malang, Samsun Hadi, mengatakan transaksi QRIS di wilayah kerja BI Malang terus tumbuh positif secara signifikan. Transaksi tersebut terutama didominasi sektor UMKM dengan share volume 89,62 persen dan nominal 89,43 persen.

“Sedangkan pada Juni 2023, jumlah pengguna baru QRIS di Jawa Timur mengalami kenaikan sebanyak 254.667 pengguna atau telah mencapai 46,84 persen dari target pengguna baru Jatim 2023 yakni sebesar 2.445.676 pengguna,” ujarnya, Rabu (30/8/2023).

Total pengguna QRIS di Jatim hingga saat ini telah mencapai 5.214.468 pengguna.

Dia optimistis, pengenaan biaya QRIS tidak akan mengurangi penggunanya. Hal itu terjadi karena tarifnya sangat murah, juga platform tersebut nantinya akan semakin lengkap sehingga lebih mudah bertransaksi.

Terkait Indeks Elektronifikasi Transaksi Pemda (ETPD), kata dia, berdasarkan hasil Penilaian Indeks ETPD Semester I/2023, seluruh Pemda di wilayah kerja KPwBI Malang telah berada di tahap “Digital”.

Kota Batu 93 persen, Kota Malang 89 persen, Kota Pasuruan 99 persen, Kota Probolinggo 88 persen, Kabupaten Malang 85 persen, Kabupaten Pasuruan 95 persen, dan Kabupaten Probolinggo 96 persen.(K24)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Miftahul Ulum
Terkini