Konten Premium

Jelang Pilpres, Saham Emiten Sandiaga (SRTG) Mulai Dilirik?

Bisnis.com,25 Sep 2023, 14:30 WIB
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan & Surya Dua Artha Simanjuntak
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, di Kantor Kemenparekraf, Jakarta Pusat, Selasa (4/7/2023)./BISNIS-Ni Luh Anggela

Bisnis.com, JAKARTA - Sepanjang pekan lalu, fenomena tidak biasa mengiringi transaksi saham emiten terafiliasi Sandiaga Uno, PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG). Di tengah kian panasnya bola spekulasi kandidat bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo, saham perusahaan investasi di bawah kendali Edwin Soeryadjaya itu makin diminati investor publik.

Dalam catatan Bisnis, nilai transaksi saham SRTG di pasar reguler sepanjang pekan lalu (18-22 September 2023) mencapai Rp389,1 miliar. Ini merupakan angka yang tak biasa. Sebab, penelusuran Bisnis mencatat bahwa dalam 15 pekan terakhir, transaksi saham SRTG belum pernah sebesar ini.

Pada dua pekan pertama September misal, transaksi mingguan saham SRTG hanya berputar pada rentang Rp104,4 miliar hingga Rp107,3 miliar per pekan. Sedangkan sepanjang Agustus, transaksi saham SRTG berada pada rentang Rp58,9 miliar hingga Rp106,9 miliar per pekan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  Konten Premium

Anda sedang membaca Konten Premium

Silakan daftar GRATIS atau LOGIN untuk melanjutkan membaca artikel ini.

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan
Terkini