Jadwal Asian Games 2023 Hari Ini, Jumat (6/10): Ada Perahu Naga dan Panahan

Bisnis.com,06 Okt 2023, 08:09 WIB
Penulis: Taufan Bara Mukti
Jadwal Asian Games 2023 hari ini, Jumat (6/10/2023), ada perahu naga dan panahan/wikipedia

Bisnis.com, SOLO - Jadwal Asian Games 2023 akan memainkan dua cabang olahraga (cabor) yang diikuti kontingen Indonesia yakni perahu naga dan panahan.

Pada hari ini, Jumat (6/10/2023) tak ada wakil Indonesia yang akan berlaga di babak final untuk berebut medali Asian Games 2023.

Hal itu berbeda dari hari-hari sebelumnya di mana setidaknya ada satu wakil Merah Putih yang tampil di final.

Hanya ada 2 cabor yang diikuti wakil Indonesia hari ini, yakni perahu naga dan panahan. Di cabor perahu naga, tim putra dan putri Indonesia akan melakoni babak heat di nomor 1000 meter.

Cabor perahu naga menjadi salah satu andalan Indonesia untuk meraih medali emas di Asian Games 2023.

Pasalnya, sejak Asian Games 2010 hingga yang terakhir 2018, tim perahu naga Indonesia sudah akrab dengan medali emas dan perak.

Medali emas diraih tim putra pada cabor perahu naga nomor 1000 meter Asian Games 2010 yang digelar di Guangzhou, China. Kala itu tim putri meraih medali perak

Selanjutnya pada Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta dan Palembang, tim putra meraih medali perak di nomor 1000 meter, sementara tim putri tak dipertandingkan.

Sementara dari cabor panahan, tim recurve putra dan putri Indonesia akan bertanding hari ini di babak perempat final.

Tim putra Indonesia diperkuat Riau Ega Agatha/Ahmad Khoirul Baasith/Arif Dwi Pangestu. Adapun tim putri bermaterikan Diananda Choirunisa/Rezza Octavia/Anindya Nayla Putri.

Berikut jadwal Asian Games 2023 hari ini, Jumat (6/10/2023):

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
Tampilkan semua
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Taufan Bara Mukti
Terkini