Demokrat Ungkap 4 Nama Kandidat Cawapres Prabowo

Bisnis.com,09 Okt 2023, 18:35 WIB
Penulis: Surya Dua Artha Simanjuntak
Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra memberikan keterangan dalam acara HUT ke-22 Demokrat di Jakarta Pusat, Sabtu (9/9/2023). JIBI/Bisnis-Reyhan Fernanda Fajarihza

Bisnis.com, JAKARTA - Partai Demokrat mengungkap ada empat nama tokoh yang menguat untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping Prabowo Subianto di ajang Pilpres 2024

Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan, empat nama itu adalah: Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Menteri BUMN Erick Thohir, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

"Kami juga mendengar Bapak Prabowo Subianto akan meminta sekaligus mendengarkan pandangan dari pimpinan tiap-tiap parpol anggota Koalisi Indonesia Maju sebelum beliau memutuskan siapa cawapres yang akan dipilih," jelas Herzaky dalam keterangannya, Senin (9/102/2023).

Menurutnya, nama Airlangga diusulkan oleh Golkar dan nama Erick Thohir diusulkan oleh Partai Amanat Nasional (PAN). Sementara itu, Herzaky tidak mengungkapkan nama Gibran dan Khofifah diusulkan oleh siapa.

Demokrat sendiri, lanjutnya, akan memberikan pertimbangan dan masukan terkait cawapres Prabowo. Meski demikian, Herzaky mengaku Demokrat tidak akan memaksakan kehendak.

"Tentu saja, bagi Partai Demokrat, Bapak Prabowo-lah yang akan memutuskan siapa cawapresnya nanti," ujarnya.

Demokrat ingin cawapres pendamping Prabowo dapat memastikan hasil yang diinginkan oleh koalisi yang terdiri dari Partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Bulan (PBB), Partai Garuda, dan Partai Gelora itu.

"Harapan kami, cawapres yang dipilih oleh Bapak Prabowo Subianto adalah orang yang tepat, dan membawa kemenangan bagi Koalisi Indonesia Maju," tutup Herzaky.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini