Hari Ketiga di China, Jokowi Hadiri Kegiatan KTT Belt Road Forum

Bisnis.com,18 Okt 2023, 08:03 WIB
Penulis: Akbar Evandio
Presiden Joko Widodo (kiri) dan Presiden China Xi Jinping saat menghadiri Operasionalisasi Komersial Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Great Hall of the People, Beijing, China, Selasa (17/10/2023). Dalam acara tersebut Presiden Jokowi dan Presiden Xi Jinping juga menyaksikan sejumlah nota kesepahaman (MoU) yang ditandatangani oleh para menteri kedua negara di berbagai bidang. ANTARA FOTO/Desca Lidya Natalia/tom.

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan rangkaian kunjungan kerja hari ketiganya di Beijing, Republik Rakyat China (RRC), pada Rabu (18/10/2023).

Kegiatan pertama yang akan dilaksanakan oleh Presiden asal Surakarta itu adalah menghadiri upacara pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Ke-3 Belt Road Forum (BRF) di Great Hall of The People, Beijing, China. Setelahnya, masih di lokasi yang sama, Presiden Ke-7 RI itu akan bertemu dan menghadiri jamuan makan siang bersama Chairman of the National People’s Congress.

Sementara itu, Ibu Negara Iriana Joko Widodo akan ikut serta dalam rangkaian program pendamping KTT ke-3 BRF mengunjungi China National Arts and Craft Museum untuk melihat kesenian dan kerajinan tangan RRC.

Pada sore harinya, Jokowi akan menghadiri High-Level Forum and Thematic Forum Event: Connectivity in an Open Global Economy yang akan diselenggarakan di China National Convention Center, Beijing.

Setelahnya, Kepala dan Ibu Negara akan melanjutkan rangkaian kunjungan kerjanya dengan bertolak ke Riyadh, Kerajaan Arab Saudi dari Beijing Capital International Airport.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini