Rosan Roeslani Jadi Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran!

Bisnis.com,25 Okt 2023, 09:55 WIB
Penulis: Edi Suwiknyo
Rosan Roeslani saat ditemui di Kantor Kementerian BUMN, Kamis (20/7/2023) - Bisnis/Lukman Nur Hakim

Bisnis.com, JAKARTA -Wakil Menteri BUMN Rosan Roeslani menjadi Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mengusung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Roslan saat ini menjabat sebagai Wamen BUMN. Namanya disebut langsung oleh Prabowo dalam pidato sebelum pendaftaran sebagai capres dan cawapres di KPU. "Ketua TIM Kampanye Nasional KIM, Rosan Roeslani," ujar Prabowo, Rabu (25/10/2024).

Mengutip laman resmi Pertamina, Rosan lahir pada 31 Desember 1968 itu merupakan lulusan S1 Keuangan di Oklahoma State University, Stillwater, Oklahoma (1988-1992). Dia juga mendapat gelar S2 MBA dari European University, Antwerpen, Belgia (1993-1994).

Sebelumnya, Rosan menjabat sebagai Dubes ke-21 Republik Indonesia untuk Amerika Serikat yang dilantik pada 25 Oktober 2021.

Dalam perjalanan karirnya, Rosan juga pernah terpilih sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) untuk periode 2015 - 2020.

Selain itu, dia tercatat pernah menduduki posisi Presiden Komisaris dan Komisaris Independen PT Bumi Resources Tbk, serta pendiri dan Presiden Direktur PT Recapital Advisors.

Sementara itu, jabatan Komisaris Utama Pertamina saat ini masih dijabat oleh Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Sebelumnya, Ahok santer diisukan akan menjadi dirut Pertamina menggantikan Nicke Widyawati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Edi Suwiknyo
Terkini