Bantuan Kemanusiaan Indonesia untuk Gaza Tiba di Bandara El Arish

Bisnis.com,06 Nov 2023, 16:02 WIB
Penulis: Erta Darwati
Bantuan Kemanusiaan Indonesia untuk Gaza Tiba di Bandara El Arish. Prajurit TNI AU memeriksa barang-barang bantuan kemanusiaan yang akan dikirim untuk Palestina di Baseops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (4/11/2023). Pemerintah Indonesia memberikan bantuan sebanyak 51,5 ton berupa bahan makanan, alat medis, selimut, tenda serta logistik sesuai kebutuhan yang diibutuhkan para korban perang di Gaza. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nym.rn

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI mengatakan bahwa bantuan kemanusiaan untuk masyarakat Gaza telah tiba di Bandara El Arish, Mesir pada Senin (6/11/2023). 

Juru bicara Kemlu RI Lalu Muhammad Iqbal mengatakan pengiriman bantuan kemanusiaan dari Indonesia tersebut, dipimpin oleh Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) RI Pahala Mansury. 

"Bantuan kemanusiaan untuk masyarakat Gaza telah tiba di bandara El Arish, Mesir pada 6 Nov 2023. Pesawat pembawa bantuan untuk Gaza tiba di Bandara El Arish pada pukul 8.00 waktu setempat. Wamenlu Pahala memimpin pengiriman bantuan kemanusiaan tersebut," katanya, dalam keterangan resmi, Senin (6/11/2023). 

Adapun, bantuan kemanusiaan dari Indonesia tersebut langsung diserahkan kepada perwakilan Bulan Sabit Merah Mesir. 

Dia menjelaskan bahwa pesawat yang digunakan untuk menerbangkan bantuan kemanusiaan sampai ke Mesir yaitu pesawat Hercules.

"Hercules menempuh rute Jkt-Aceh-Yangon-New Delhi-Abu Dhabi-Jeddah-El-Arish. Hercules akan persiapan kembali ke tanah air," ujarnya.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelumnya telah melepas tiga pesawat yang mengirimkan bantuan kemanusiaan ke Palestina di Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta, Jumat (4/11/2023).

Bantuan kemanusiaan yang dilepas tersebut memuat bahan makanan, alat medis, selimut, tenda, dan barang logistik lainnya yang telah disesuaikan dengan kebutuhan yang dibutuhkan di Gaza. 

“Alat alat medis yang diperlukan yang sangat penting yang dibutuhkan rumah sakit di Gaza juga disiapkan selain bahan bahan makanan yang memang juga diperlukan, termasuk di dalamnya obat-obatan,” ucapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianus Doni Tolok
Terkini