Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN) dikabarkan berencana mengakuisisi bank syariah pertama di Indonesia, yakni PT Bank Muamalat Tbk. Bagaimana peluang akuisisi bisa terjadi?
Senior Vice President Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) Trioksa Siahaan mengatakan peluang untuk BTN mengakuisisi Bank Muamalat terbuka lebar.
Hal ini dilakukan guna mengembangkan bisnis syariah seiring dengan rencana pemisahan atau spin off unit usaha syariah (UUS) BTN atau BTN Syariah menjadi bank umum syariah (BUS).