Capaian Gibran sebagai Wali Kota Solo yang Layak Diapresiasi

Bisnis.com,29 Nov 2023, 12:20 WIB
Penulis: Hesti Puji Lestari
Bakal calon presiden Prabowo Subianto (kiri) dan wakil presiden Gibran Rakabuming Raka tiba di Rumah Sakit Pusat Angkata Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Kamis (26/10/2023). JIBI/Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, SOLO - Berikut adalah beberapa capaian Gibran Rakabuming Raka sebagai Wali Kota Solo yang layak diapresiasi.

Gibran Rakabuming Raka mendapat banyak sorotan lantaran dianggap masuk terlalu muda untuk menjadi Cawapres berpasangan dengan Prabowo Subianto.

Belum lagi, muncul isu politik dinasti hingga pengerahan aparat secara masif untuk melenggangkan Gibran menuju kursi RI 2 jika menang di Pilpres 2024.

Sejak saat itu, segala hal yang berhubungan dengan Solo 1 tersebut selalu mendapat sorotan. Salah satunya adalah data BPS yang melaporkan indeks ratio gini Surakarta melebar sejak Kota Bengawan dipimpin Gibran.

Pada 2021, BPS mencatat indeks rasio gini Solo hanya berada di level 0,379. Angka tersebut masih lebih baik bila dibandingkan dengan rata-rata nasional pada periode yang sama 0,380. Semakin tinggi indeks rasio gini menunjukkan kesenjangan ekonomi kian melebar.

Indeks rasio gini Solo pada 2021 membaik bila dibandingkan dengan 2020 yang mencapai 0,408. Namun, setahun setelah Gibran menjabat sebagai Wali Kota Solo, alias pada 2022, indeks rasio gini Solo melonjak menyentuh 0,419.

Angka tersebut jauh di atas posisi sebelum pandemi. Hal itu berarti memperlihatkan tingginya ketimpangan antara si kaya dan si miskin di Kota Bengawan tersebut.

Tak pelak, informasi ini membuat Gibran panen hujatan di media sosial oleh beberapa netizen.

Akan tetapi, di balik "kurang berhasilnya" Gibran menekan indeks gini ratio di Solo hingga tahun 2022, ada beberapa capaian putra sulung Jokowi tersebut di Kota Bengawan yang layak untuk diapresiasi.

Berikut Bisnis telah merangkum beberapa capaian Gibran selama menjabat sebaga Wali Kota Solo:

1. Pertumbuhan ekonomi Solo melesat

Meski indeks gini ratio di Solo melebar, tapi data lain menunjukkan bahwa Gibran berhasil membawa pertumbuhan ekonomi Solo melesat 6,25 persen pada 2022, bahkan lebih tinggi dari Jawa Tengah, yang dipimpin Ganjar Pranowo, capres PDI Perjuangan.

Pertumbuhan ekonomi ini bahkan menjadi salah satu prestasi Gibran yang ada dalam dokumen visi misinya dengan Prabowo.

Tapi hal tersebut wajar, pertumbuhan ekonomi Solo sejalan dengan status Solo sebagai salah satu Kota Pariwisata Jawa Tengah.

Pada Januari 2022 misal, Pemkot Solo di bawah kendali Gibran merevitalisasi Pasar Legi. Kemudian, Gibran juga merevitalisasi Taman Balekambang yang digadang bakal menjadi destinasi wisata layaknya Candi Borobudur di Magelang.

Bagi anak muda, keputusan Gibran merombak Pasar Malam Ngarsopuro dan koridor Gatot Subroto juga dinilai langkah yang cerdas.

Sebab sekarang, beberapa orang bahkan menyamakan Ngarsopuro dengan Jalan Malioboro Yogyakarta. Karena hal ini pula, beberapa tempat di Solo sering trending di TikTok.

Tak ketinggalan, Gibran juga merintis mega proyek fenomenal Masjid Syeikh Zayed dengan anggaran miliaran rupiah. Masjid hadiah Pangeran Uni Emirat Arab untuk Jokowi ini menjadi tempat wisata religi termegah di Solo.

Lainnya...

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
Tampilkan semua
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hesti Puji Lestari
Terkini