Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) bersama PT XL Axiata Tbk (XL) meluncurkan produk Co-Branding Kartu Kredit BNI – XL PRIORITAS untuk semua nasabah BNI dan pelanggan XL.
SEVP Digital Business BNI Rian Eriana Kaslan menyebut perseroan menyambut baik kerja sama ini. Pasalnya, sebagai penyedia layanan jasa telekomunikasi, XL memiliki 93 jaringan XL Center dan lebih dari 130.000 retail outlet yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
“Apalagi, kita punya kartu kredit BNI Visa Platinum yang pertumbuhannya mencapai 130% dibanding tahun sebelumnya, Ini kami melihat sebagai opportunity yang besar sekali dari kerja sama yang ada,” ujarnya dalam Peluncuran Kartu Kredit Visa BNI – XL Prioritas, Jumat (15/12/2023)
Menurutnya, dengan kerja sama ini, tentu akan memberikan benefit dan pengalaman yang lebih baik bagi para nasabah dan seluruh pelanggan XL.
Chief Marketing Officer XL Axiata Alfon Bosch Sansa menambahkan bahwa fokus XL saat ini adalah dengan terus meningkatkan kenyamanan dan memberikan manfaat lebih kepada para pelanggan serta masyarakat luas.
"Perusahaan telekomunikasi memiliki posisi yang tepat sebagai jembatan untuk mempermudah penyediaan layanan keuangan melalui infrastruktur jaringan yang dimiliki," ujar Alfon dalam keterangan resminya.
Dalam kesempatan yang sama, Presiden Direktur Visa Indonesia Riko Abdurrahman menyampaikan dukungan atas kerja sama iniMenurutnya, dengan kerja sama ini pemegang Kartu BNI-XL PRIORITAS dapat menikmati berbelanja di jaringan lebih dari 100 juta merchant Visa di lebih dari 200 negara dan wilayah.
"Pelanggan juga dapat membayar secara tap to pay dengan aman, cepat, dan nyaman, yang merupakan cara bayar terdepan saat ini di berbagai belahan dunia," tutupnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel