Timnas AMIN Thomas Lembong Nilai Industri Mobile Game Lokal Potensial

Bisnis.com,14 Jan 2024, 13:00 WIB
Penulis: Nuhansa Mikrefin Yoedo Putra
Pengguna bermain game di smartphone saat liburan natal dan tahun baru/dok. Telkomsel

Bisnis.com, JAKARTA — Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) menilai industri mobile game memiliki potensi besar di Tanah Air.

Dalam sebuah unggahan di platform X, seorang warganet mengklaim sedang merancang mobile game lokal dengan mengusung tema budaya Indonesia. 

Beberapa data yang dirangkum dari berbagai sumber pun dicantumkan dengan menyebut gaming merupakan salah satu industri yang sedang meningkat secara global, khususnya untuk Asia.

Jumlah gamers diperkirakan mencapai 3,32 miliar pada 2024 dengan 1,48 miliar diantaranya berdomisili di Asia. Pada 2022, pendapatan pasar dari industri game mencapai US$92,2 miliar dengan 50% diantaranya berasal dari mobile game.

Pada konteks Indonesia, pendapatan dari industri gaming diproyeksikan mencapai US$408,5 juta dengan jumlah 79,9 juta pengguna.

Dari sejumlah data yang dipaparkan tersebut, tercatat 99,5% gamers merogoh koceknya untuk developer asing yang mendominasi pasar mobile. Senilai Rp30 triliun telah dihamburkan oleh para gamers sepanjang 2021, dengan hanya Rp31 juta terserap untuk industri lokal.

“Pak Anies, kebetulan saya dan teman-teman sedang merancang mobile game lokal yang mengusung tema budaya Indonesia. Kami melihat ada potensi besar di industri ini. Kalau Bapak atau tim berkenan, akan jadi suatu kehormatan bagi kami untuk cerita lebih banyak. cc Pak 

@tomlembong,” tulis seorang warganet dalam cuitannya dikutip Minggu (14/1/2024).

Co-Captain Timnas AMIN Thomas Trikasih Lembong pun turut membalas cuitan tersebut dengan mengatakan pihaknya bersedia untuk mengadakan pertemuan dan melakukan diskusi lebih lanjut.

“Setuju bahwa potensi industri mobile game lokal ini luar biasa! Terima kasih banget sudah colek kami/AMIN…,” ujarnya dalam sebuah cuitan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Leo Dwi Jatmiko
Terkini
'