Facility Limit QLola by BRI, Mudah & Praktis Pantau Limit Kredit

Bisnis.com,22 Jan 2024, 09:58 WIB
Penulis: Media Digital
Foto: Ilustrasi Transaksi Bisnis/Freepik

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) terus memberikan kemudahan kepada nasabahnya dengan menghadirkan fitur unggulan Facility Limit QLola by BRI. 

Seperti diketahui, BRI memiliki produk inovasi terbaru berupa platform perbankan digital yakni QLola by BRI. Produk ini merupakan produk khusus berbentuk Integrated Corporate Solution yang ditujukan bagi nasabah korporasi dalam membantu mengoptimalkan bisnisnya.

Platform ini memungkinkan nasabah mengakses berbagai produk dan layanan BRI secara praktis dan mudah hanya dengan satu kali log-in atau Single Sign-On. Nasabah juga bisa memantau fasilitas kredit yang dimiliki melalui salah satu fitur unggulan pada platform ini yakni Facility Limit. 

Lantas, apa itu Facility Limit QLola by BRI? Simak penjelasan lengkapnya sebagai berikut. 

Mengenal Facility Limit QLola by BRI

Facility Limit merupakan salah satu fitur unggulan dalam platform QLola by BRI yang memberikan informasi mengenai fasilitas pinjaman non individu yang diberikan oleh BRI kepada Nasabahnya. Dengan fitur Facility Limit QLola by BRI ini, nasabah bisa dengan mudah dan praktis memantau informasi fasilitas kredit yang dimiliki perusahaannya.

Beberapa informasi yang tersedia di dalam fitur Facility Limit QLola by BRI ini antara lain sebagai berikut. 

Fitur Facility Limit pada QLola by BRI ini menyajikan informasi dalam dua jenis currency yakni IDR (rupiah) dan USD (dolar AS). Informasi ini nantinya akan disesuaikan dengan jenis currency yang dimiliki nasabah korporasi. 

Selain memberikan kemudahan mengakses informasi kredit, fitur Facility Limit QLola by BRI juga memberikan kemudahan bagi nasabah dalam mengakses layanan finansial, fleksibilitas keuangan, serta pengembangan bisnis.

Fitur ini juga memungkinkan nasabah untuk mengunduh laporan informasi fasilitas kredit yang dimiliki dalam dua format yang tersedia yakni Excel dan PDF sehingga memudahkan dalam pelaporan keuangan. 

Sementara itu, jenis Facility Limit dalam QLola by BRI yang disajikan untuk kredit korporasi yakni limit kredit untuk perusahaan. Jenis informasi fasilitas kredit yang bisa diakses antara lain informasi Kredit Modal Kerja , Kredit Investasi, dan Kredit Jangka Pendek. Ketiga jenis kredit tersebut masuk dalam fasilitas kredit dengan jenis Cash Loan.

Agar lebih jelas, berikut beberapa manfaat Facility Limit QLola by BRI yang bisa dirasakan oleh nasabah dalam mengoptimalkan bisnisnya. 

Itulah penjelasan mengenai apa itu Facility Limit QLola by BRI dan beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan. Hadirnya platform QLola by BRI memang bisa membantu mendukung optimalisasi bisnis nasabah korporasi atau non individu, khususnya dalam mengakses seluruh layanan BRI. 

#BRI #QLolabyBRI #AccesstoSuccess #MudahdanPraktis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Media Digital
Terkini