Harga Emas Antam di Pegadaian Naik Hari Ini, Tembus Rp1,18 Juta per Gram

Bisnis.com,03 Feb 2024, 07:46 WIB
Penulis: Ibad Durrohman
Karyawan menunjukan emas di Galeri 24 Pegadaian, Jakarta, Selasa (22/8/2023). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Harga emas di Pegadaian hari ini, Sabtu (3/2/2023) untuk cetakan Antam dan UBS terpantau kompak mengalami kenaikan.

Berdasarkan informasi pada laman Unit Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas Antam berukuran 0,5 gram dibanderol Rp642.000 Harga ini naik Rp4.000 jika dibandingkan perdagangan Jumat (2/2/2024). Sementara harga emas untuk cetakan UBS ukuran 0,5 gram yang dipatok Rp613.000, juga naik Rp2.000 dari harga kemarin.

Berikutnya, harga emas dalam ukuran 1 gram yang dibanderol seharga Rp1.180.000 untuk cetakan Antam naik Rp8.000 dibandingkan dengan harga kemarin, sedangkan emas UBS ukuran 1 gram dihargai Rp1.145.000 atau naik Rp6.000. 

Ukuran selanjutnya adalah emas 5 gram yang diberi harga senilai Rp5.669.000 untuk cetakan Antam. Kemudian emas cetakan UBS dibanderol seharga Rp5.638.000. 

Adapun, emas batangan cetakan Antam berbobot 10 gram dibanderol seharga Rp11.281.000 untuk cetakan Antam, sementara untuk cetakan UBS sebesar Rp11.215.000.

Jika investor ingin mengoleksi emas Antam ukuran 50 gram, maka perlu merogoh kocek seharga Rp56.063.000, sedangkan emas UBS dalam ukuran sama dibanderol Rp55.847.000.

Ukuran lain yang ditawarkan adalah emas sebesar 100 gram, yang diberi harga sebesar Rp112.045.000 untuk cetakan Antam, serta Rp111.649.000 untuk cetakan UBS.  

Lalu, emas cetakan Antam ukuran 500 gram ditawarkan seharga Rp559.466.000 sementara cetakan UBS dalam ukuran sama senilai Rp557.421.000.  

Adapun, ukuran terbesar yang ditawarkan ialah emas cetakan Antam 1.000 gram yang hari ini dibanderol sebesar Rp1.118.890.000. Sementara cetakan UBS belum tersedia.  

Cara membeli emas Pegadaian bisa dilakukan dengan datang ke outlet atau agen Pegadaian maupun secara online melalui Aplikasi Pegadaian Digital yang bisa Anda download di Playstore atau Appstore. Lalu, mengisi formulir permohonan pembukaan rekening tabungan emas dan melampirkan kartu identitas diri (KTP/Paspor).

Saldo emas yang ditabungkan dapat dicetak dalam bentuk emas batangan jenis Antam, UBS, Galeri 24, UBS Disney, Lotus Archi, dan Dinar dengan pilihan keping mulai dari 1, 2, 5, 10, 25, 50, 100, 250, 500, dan 1.000 gram ataupun 1/4, 1/2, dan 1 Dinar.

Berikut Harga Emas di Pegadaian Hari Ini, Sabtu 3 Februari 2024:

Ukuran Cetakan Antam Cetakan UBS
0.5 gram Rp 642.000 Rp 613.000
20.0 gram Rp 0 Rp 0
25.0 gram Rp 28.072.000 Rp 27.981.000
50.0 gram Rp 56.063.000 Rp 55.847.000
100.0 gram Rp 112.045.000 Rp 111.649.000
250.0 gram Rp 279.841.000 Rp 279.039.000
500.0 gram Rp 559.466.000 Rp 557.421.000
1000.0 gram Rp 1.118.890.000 Rp 0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ibad Durrohman
Terkini