Daftar Lengkap Caleg DPR, DPD, dan DPRD Seluruh Indonesia pada Pemilu 2024

Bisnis.com,14 Feb 2024, 05:06 WIB
Penulis: Restu Wahyuning Asih
Seorang pemilih di London sedang memasukan surat suara yang telah dicoblos ke dalam kotak suara yang merupakan buatan perusahaan di Kabupaten Tangerang, Banten. PT Alpha Gemilang Makmur menyebutkan ada 32 bilik suara dan 24 kotak suara di tiga TPS yang berada di London dan Manchester menggunakan produk dari merek ALVAboard yang dproduksinya. ANTARA/HO-Alpha Gemilang Makmur.

Bisnis.com, JAKARTA - Masyarakat Indonesia secara resmi melakukan pencoblosan pada Pemilu 2024 pada Rabu (14/2/2024).

Selain memilih Presiden dan Wakil Presiden, masyarakat juga akan melakukan pencoblosan terhadap calon legislatif (caleg).

Untuk mengetahui siapa saja caleg yang masuk dalam Daftar Calon Tetap (DCT), masyarakat bisa melakukan pengecekan secara online.

Pengecekan tersebut dilakukan melalui situs infopemilu.kpu.go.id, untuk melihat daftar nama hingga profil para caleg DPR, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota di Pemilu 2024.

Pada situs tersebut, disediakan informasi mengenai seluruh caleg yang bisa dipilih masyarakat pada Pemilu 2024.

Cek Nama Caleg DPR, DPD, dan DPRD di Pemilu 2024

Berikut cara melakukan pengecekan nama seluruh caleg dari DPR, DPD, dan DPRD di Pemilu 2024:

  1. Buka situs infopemilu.kpu.go.id
  2. Klik menu "Tahapan Pemilu" di sebelah kiri atas
  3. Klik "Pencalonan DPR/DPD/DPRD". Adapun DPR ditandai warna kuning, DPD ditandai warna merah, dan DPRD ditandai warna biru
  4. Kemudian pilih menu "Daftar Calon Tetap" di sebelah pojok kanan atas
  5. Tentukan nama daerah pilihan (Dapil) atau wilayah yang ingin dicek di kolom "Pilih Dapil"
  6. Setelah itu, akan muncul nama-nama DCT DPR RI Pemilu 2024 sesuai partai dan nomor urut

Bagi anda yang ingin mengetahui profil masing-masing caleg, dapat melakukan pengecekan dengan klik tombol 'Profil' berwarna abu-abu.

Hasil yang keluar yakni foto, profil singkat calon, motivasi mencalonkan diri sebagai caleg, riwayat pekerjaan serta pendidikan, hingga program usulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Restu Wahyuning Asih
Terkini