AHY Sebut Prabowo Minta Petunjuk dari SBY

Bisnis.com,17 Feb 2024, 19:13 WIB
Penulis: Sholahuddin Al Ayyubi
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Museum dan Galeri SBY-ANI di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, Sabtu (20/5/2023)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Calon Presiden Prabowo Subianto menemui Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk meminta petunjuk dan bimbingan ihwal masa depan bangsa Indonesia.

Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan bahwa pertemuan tersebut dilakukan pada hari ini di Museum dan Galeri SBY-ANI, di Pacitan Jawa Timur.

AHY mengungkapkan Prabowo dan SBY telah bertukar pikiran dan gagasan untuk membangun Indonesia selama 5 tahun ke depan sekaligus berterima kasih karena SBY membantu memenangkan Prabowo Subianto pada Pemilu 2024.

"Jadi kami mengucapkan terima kasih yang luar biasa kepada Pak Prabowo Subianto yang berkenan kembali datang ke Pacitan ini, untuk bisa menyambung silaturahmi dan sekali lagi membicarakan masa depan bangsa kita lebih baik lagi,” tuturnya dalam keterangan resminya di Jakarta, Sabtu (17/2).

AHY juga mengaku bangga Partai Demokrat berhasil memenangkan Capres Prabowo Subianto pada Pemilu 2024. AHY optimistis Prabowo Subianto akan lolos jadi pemenang sesuai angka hitung cepat yang dilakukan sejumlah lembaga survei.

"Keluarga Besar Partai Demokrat sudah berupaya terbaik untuk berkontribusi dalam perjuangan dan pemenangan Pak Prabowo Subianto," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Thomas Mola
Terkini